Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Empat Ajang Motorsport Dibungkus Jadi Satu

Kompas.com - 13/02/2017, 15:50 WIB
Donny Apriliananda

Penulis


Jakarta, KompasOtomotif - Platform baru ajang balap nasional digagas Pertamina lewat kemasan Pertamax Motorsort Championship (PMC) 2017. Empat ajang sekaligus dijadikan satu, dan secara khusus memberikan ruang lebih buat para pebalap muda unjuk gigi.

Menurut Direktur Pertamax Motorsport Rifat Sungkar, tahun ini dibuat perubahan dengan menggabungkan kejuaraan nasional (Kejurnas) Indonesia Open Championship X-Treme Offroad Racing (IXOR) dan Pertamax Sprint Rally Championship (PSRC).

"Pada dasarnya, komunitas offroad dan sprint rally sama-sama berlomba di lintasan tanah dengan trek serupa, hanya jenis mobilnya yang berbeda. Tujuannya, mempererat solidaritas antar dua komunitas tersebut, sehingga bisa lebih besar," kata Rifat dalam konferensi pers di Jakarta, Senin (13/2/2017).

Selain menggabungkan IXOR dan PSRC, PMC 2017 juga akan memperlombakan dua jenis kompetisi dari cabang otomotif bergengsi lainnya, yakni Pertamax Drift Championship dan Pertamax Drag Bike Championship.

Tim Andalan
Seperti tahun sebelumnya, Pertamax Motorsport sendiri juga mengikutsertakan tim-tim andalan, berada di bawah bendera Pertamax Motorsport Team. Tim akan terjun langsung ke semua event, baik IXOR, PSRC, drifting, dan drag bike.

Pembaruan pun terus dilakukan oleh Pertamax Motorsport. Selain mempertahankan nama-nama kawakan di dunia balap seperti Rifat Sungkar, Rizal Sungkar, Yedidiah Soerjosoemarno, Rio Saputro B, dan Lucky Reza, tim juga akan menambah pebalap-pebalap baru, yakni Glenn Nirwan dan Buche Febrico.

Kedua nama pebalap baru tersebut sudah dikenal prestasinya di beberapa ajang. Pada Kejurnas Sprint Rally 2016 lalu, Glenn berhasil menjadi runner up juara nasional. Sedakngan Buche dalam IXOR 2016 keluar sebagai juara pertama di grup G2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com