Jakarta, KompasOtomotif – Jaringan diler Nusantara untuk Ford menyatakan terus berkomitmen menjamin layanan purna jual mobil-mobil merek Ford. Sebagai bentuk layanan kongkretnya, digelar program ”Year End Aftersales Campaign”, berlaku untuk semua konsumen Ford.
Program dilangsungkan mulai 5-30 Desember 2016 di seluruh jaringan diler Nusantara Ford wilayah Jabodetabek dan Kalimantan.
Selain demi menjaga kendaraan tetap prima, program ini diharapkan membina brand loyalti bagi pelanggan Nusantara Ford. Apalagi, Desember ini, banyak pemilik mobil yang akan menjalankan aktivitas liburan akhir tahun bersama keluarga.
”Ini sekaligus mengukuhkan eksistensi Nusantara Ford pasca peralihan dari PT Ford Motor Indonesia ke RMA Group. Para pelanggan tidak perlu merasa khawatir akan layanan purna jual yang akan terus kami laksanakan,” ujar Reddi Ridwan, GM Aftersales Service Nusantara Ford.
Hingga saat ini seluruh jaringan Nusantara Ford masih tetap beroperasi untuk menerima seluruh pelanggan yang ingin memeriksakan kendaraannya.
Kemudahan dan Diskon
Adapun bentuk keuntungan dari program ”Year End Aftersales Campaign” ini termasuk diskon sasa servis 15 untuk perawatan berkala, diskon suku cadang fast moving 25 persen, upgrade software gratis, sampai pengecekan 22 titik yang juga gratis.
Selain itu, ada juga diskon penggantian oli dan cairan-cairan lain yang menggunakan merek tertentu, plus diskon spooring-balancing. Tak ketinggalan, buat yang membeli suku cadang tertentu dan masuk list, mendapat potongan harga sampai 70 persen.
Cabang Nusantara Ford yang melaksanakan program ini Nusantara Ford Bekasi, Nusantara Ford Bintaro, Nusantara Ford Cibubur, Nusantara Ford Depok, Nusantara Ford MT Haryono. Kemudian untuk wilayah Kalimantan meliputi Nusantara Ford Pontianak, Nusantara Ford Banjarmasin, Nusantara Ford Samarinda, dan Nusantara Ford Balikpapan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.