Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Mobil Sejuta Umat” Masih Idola meski Punya Status "Bekas"

Kompas.com - 02/10/2015, 09:07 WIB
Aditya Maulana

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif — Mobil seperti Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Honda Mobilio, dan Suzuki Ertiga masih menjadi pilihan masyarakat Indonesia. Karakter konsumen di segmen kendaraan multiguna bawah (low multipurpose vehicle/LMPV) pun berbeda-beda. Bagi yang memiliki kemampuan finansial yang baik akan membeli model baru, tetapi jika budget-nya terbatas, mobil bekas (mobkas) menjadi alternatif.

Menurut Teddy salah satu penjual mobkas di MGK Kemayoran menjelaskan, harga Avanza, Xenia, Mobilio, Ertiga bekas bulan ini tetap sama dengan September lalu. Peminatnya juga masih sangat tinggi.

Teddy melanjutkan, harga Toyota Avanza tipe G 2013 dijual Rp 145 jutaan, Daihatsu Xenia manual tahun yang sama Rp 130 jutaan, Ertiga tipe GX manual 2013 Rp 135 jutaan, dan Honda Mobilio 2014 manual Rp 165 jutaan. Kondisinya juga masih bisa dikatakan cukup bagus.

“Kita hanya menjual model itu, tapi dari semua penjual mobkas di sini yang menjual mobil serupa harganya juga sama,” ujar Teddy kepada KompasOtomotif.

Lanjut Teddy, pembeli mobkas MPV ini tetap banyak, apalagi saat kondisi ekonomi seperti ini, masyarakat lebih memilih membeli mobkas ketimbang mobil baru. Sebab, perbedaan harganya lumayan besar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau