Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ragam “Charger” Ponsel Murah untuk Kabin Mobil

Kompas.com - 26/09/2015, 10:16 WIB
Aditya Maulana

Penulis



Jakarta, KompasOtomotif – Sekarang ini masyarakat tidak bisa lepas dari yang namanya telepon selular (ponsel) atau gadget model lainnya. Hampir setiap hari alat komunikasi itu selalu dibawa-bawa menemani aktivitas seharian, bahkan sampai ada yang membawa alat pengisi daya praktis atau dikenal dengan sebutan powerbank, demi menjaga baterai tetap terjaga.

Alternatif lain, terutama bagi para pengguna mobil, selain powerbank, Anda juga bisa memanfaatkan soket di dalam kabin untuk mengecas. Untuk melakukan ini, butuh piranti aftermarket tambahan berupa kabel khusus (charger kit).

Nah, Alif Auto di MGK Kemayoran, lantai lima, Jakarta Pusat menawarkan beragam kabel cas ponsel yang dijual dengan beragam model dan harga.

Fanny, seorang tenaga penjual Alif Auto menerangkan, kabel cas ponsel ini biasanya kompatibel untuk berbagai jenis alat komunikasi yang ada di pasaran, mulai dari BlackBerry, iPhone, Android, dan lain sebagainya.

“Kalau yang khusus BB atau Samsung itu hanya Rp 40.000 saja, sedangkan yang universal Rp 100.000. Jadi tergantung kebutuhan konsumen,” ujar Fanny saat ditemui KompasOtomotif, Jumat (25/9/2015).

Fanny menambahkan, model universal bisa digunakan oleh gadget apa saja, bahkan ada yang satu tipe bisa dipakai mengecas hp sekaligus dua. “Satunya model satu amper, dan kedua dua amper, jadi tergantung konsumen maunnya yang mana. Cara menggunakannya juga cukup mudah, hanya dipasangkan ke lighter yang ada di mobil,” kata Fanny.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com