Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Laporan Langsung dari Adelaide, Australia

Buka Rahasia Kabin Ford New Focus Lebih Kedap

Kompas.com - 03/09/2015, 09:01 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Adelaide, KompasOtomotif – Ford benar-benar bekerja keras untuk membuat Focus semakin digemari. Mobil laris yang sudah terjual lebih dari 12 juta unit di seluruh dunia itu diberi banyak bekal baru, termasuk kabin yang lebih senyap sebagai salah satu permintaan konsumen.

Melalui Mark Rampling, Chief Program Engineer Ford Asia Pacific yang menangani Ford Focus, di sela test drive untuk media di Adelaide, South Australia, Selasa (2/9/2015), dibukalah rahasia, apa saja pembaruan yang membuat kabin Focus semakin senyap.

”Banyak perubahan yang kami lakukan untuk membuat kabin semakin senyap. Tak hanya memperhalus getaran dari peredam suspensi, tetapi juga berbagai hal pada bodi. Sekali lagi, hal kecil kami lakukan tapi pengaruhnya cukup besar,” kata Mark.

Apa resep para insinyur Ford untuk meningkatkan kesenyapan kabin? Berikut daftarnya:

1. Pelapis sepatbor depan pada bodi didesain sedemikian rupa untuk mengurangi suara ban depan yang masuk ke kabin. Bagian ini juga menolak bunyi-bunyian dari luar, terutama bagian bawah saat melaju.

2. Sambungan kaca spion juga tak luput dari pelapis (sil), meminimalisasi suara yang masuk dari berbagai penjuru.

3. Kaca jendela samping bagian depan dibuat lebih tebal dengan pelapis kedap suara pada bagian yang menyatu dengan pintu.

4. Door trim didesain sedemikian rupa, memaksimalkan peredaman suara yang masuk ke kabin.

5. Karpet dibuat lebih tebal dengan memperhatikan detail pemasangan pada bodi.

6. Peredaman maksimal juga dilakukan pada bodi depan untuk mencegah suara mesin masuk kabin, sekaligus pada celah-celah udara di pintu yang diminimalisasi.

7. Pelapis (sil) juga ditambahkan untuk pintu belakang (liftgate) yang kadang luput dari perhatian.

Seberapa sunyi di dalam? KompasOtomotif membuktikannya dalam tes drive di South Australia, dan akan dibeberkan dalam artikel selanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com