Jakarta, KompasOtomotif – Gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2015 akan dimeriahkan oleh produsen mobil nasional (mobnas). Ada dua produsen mobnas yang ikut di IIMS tahun ini, PT Fin Komodo Teknologi (FKT) dan PT Super Gasindo Jaya (AG Tawon).
Produsen mobnas Esemka sempat digadang-gadang akan ikut gelaran IIMS tahun ini. Sayangnya, ketika KompasOtomotif mengkonfirmasi, ternyata Esemka sama sekali tidak diundang untuk mengikuti pameran bergengsi itu.
“Sampai saat ini tidak ada undangan datang dan terkirim ke PT Esemka,” tegas Humas PT SMK, Dwi Budhi Martono saat dihubungi KompasOtomotif, Jumat (14/8/2015).
Pria yang akrab disebut Toto ini melanjutkan, jika memang ada tawaran untuk berpartisipasi mengikuti pameran seperti produsen mobnas lain, tentunya Esemka dengan senang hati menyambut kepercayaan yang telah diberikan oleh pihak penyelenggara.
“Apalagi difasilitasi seperti itu, bagaimanapun juga harus kita hadapi secara positif. Tapi sejauh ini tidak ada undangan yang masuk ke kita,” keluhnya.
Ketika ditanya, apakah Esemka ingin mengikuti pameran IIMS atau gelaran otomotif lainnya? Toto melanjutkan, keinginan itu pasti ada, tapi mungkin tahun ini belum waktunya Esemka untuk tampil lagi ke hadapan masyarakat banyak.
“Pada suatu saat kami akan ekspor produk-produk kita yang saat ini masih kita kerjakan untuk ke produksi massal. Mungkin tahun depan atau kapan, kami akan memamerkannya,” tutup Toto.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.