Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
ADVERTORIAL

Advertorial

Honda Poles Pebalap Binaan Hingga MotoGP

Kompas.com - 03/02/2015, 10:13 WIB
advertorial

Penulis

Nusa Dua, KompasOtomotif – Astra Honda Motor (AHM) makin serius menyiapkan pembinaan pebalap muda yang berpotensi menjadi duta Indonesia di kancah olahraga balap dunia. Komitmen ini ditunjukan dengan mempertajam dan mempercepat kompetensi pembinaan melalui beragam kegiatan terstruktur di setiap level.

Mulai tahun ini, AHM menerapkan pembinaan balap berkonsep piramida dengan skema baru. Penyempurnaan ini berisi berbagai perubahan aktifitas termasuk penggantian kelas yang dilombakan. Secara garis besar AHM mengatakan fokus pembinaan kini ditujukan untuk kelas bebek 125cc dan motor sport 150cc sebagai persiapan kompetisi berbasis sepeda motor sport.

Pembinaan dimulai dari level bawah lalu menajam seiring perkembangan prestasi di level yang lebih tinggi. Dengan begitu pebalap bisa belajar berkompetisi dan punya jenjang prestasi dengan kultur balap yang tepat.

“Kami akan berusaha memperlebar usaha untuk mendapatkan rider muda berbakat agar talenta yang mereka miliki bisa kita bawa ke level internasional. Satu orang pun yang paling bertalenta akan kami bawa,” kata Presdir AHM Toshiyuki Inuma saat konferensi pers, di Bali, Minggu (1/2/2015).

Di dasar konsep piramida, pembinaan paling awal dilakukan di Honda Racing School (HRS). HRS menyeleksi pebalap berusia di bawah 18 tahun dari berbagai aktivitas balap di daerah, sebanyak 20 pebalap akan direkrut menjadi siswa balap. Tidak hanya membina penunggang sepeda motor, AHM juga menerapkan pelatihan buat para mekanik balap yang disebut Honda Technical Racing Training.

Setelah melatih pebalap dan mekanik, AHM menyiapkan ajang tanding domestik Honda Racing Championship (HRC), Motorprix, Indospeed Race Series (IRS), serta berbagai kompetisi nasional dan internasional. Fokus utama AHM di kelas bebek 125cc dan motor sport 150cc akan diterapkan di HRC 2015 yang akan digelar di delapan kota, yaitu Cimahi, Malang, Solo, Medan, Pekanbaru, Sidrap, Banjarbaru, dan DKI Jakarta.

Level lebih tinggi

Pebalap binaan yang berprestasi di HRC akan ditantang mengikuti kompetisi lebih tinggi di IRS 2015, yaitu One Make Race (OMR 150 (23 starter), Open Class 150cc , dan OMR 250 (23 starter) yang akan digelar di Sentul International Circuit dalam ajang IRS 2015. Kedua OMR di IRS menjadi seleksi pebalap muda berusia di bawah 20 tahun agar dapat mengikuti balap internasional Asia Dream Cup.

Pebalap didikan juga bakal diuji di kompetisi nasional Motoprix dan Kejurnas 600cc.‎ AHM juga mengatakan konsentrasi lebih ditujukan untuk Motorprix, jumlah pebalap meningkat sebab tim balap yang diturutsertakan meningkat dua kali lipat menjadi 30 pada tahun ini. Terdiri dari 16 tim asal Jawa, enam tim Sumatra, lima tim Sulawesi, dua tim Kalimantan, dan satu tim Bali‎.

Di Kejuaraan Nasional, AHM melalui Astra Honda Racing Team untuk pertama kalinya turun langsung di kelas sport 600cc menggunakan Honda CBR600RR. Bukan cuma itu, AHM juga mendukung dua tim balap lainnya, yaitu Honda Wahana Dunia Motor Team dan Astra Motor Racing Team.

Internasional

Melanjutkan hasil positif tahun lalu, AHM kembali mendukung pebalap binaan bertanding di kejuaraan internasional. Pebalap Indonesia bertanding pada kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC) dengan 2 pebalap di kelas supersport 600cc yakni M. Fadli Imammudin dan Dimas Ekky Pratama dan juga 2 pebalap di Asia Dream Cup (ADC) yakni Yogha Dio Syachputra dan M. Febriansyah. Selain itu, AHM juga menurunkan 2 pebalap di Suzuka 4 Hours Endurance yaitu Andi Farid Izdihar dan M. Febriansyah,  1 pebalap di Suzuka 8 Hours Endurance yaitu Dimas Ekky Pratama, 1 pebalap dalam All Japan Championship (GP-3 Class) yakni Gerry Salim, 2 pebalap dalam Asia Talent Cup : Gerry Salim & Andi Farid Izdihar ,  dan 1 pebalap yang bertanding dalam Spanish Championship : Dimas Ekky Pratama .

Harapan terbesar AHM mengantarkan pebalap Indonesia menyentuh kasta tertinggi secara bertahap, Moto2, Moto3, lalu MotoGP. Sebab itu kehadiran tim Repsol Honda berikut pebalap juara dunia MotoGP 2014 Marc Marquez dan rekan setim Dani Pedrosa di Bali diharapkan dapat memecut semangat pebalap binaan AHM agar konsisten memetik prestasi hingga meraih mimpi.

Dani Pedrosa turut pula memberikan saran kepada para pebalap Indonesia agar terus berjuang, jangan menyerah dan lakukan yang terbaik. Sementara World Champion MotoGP Marc Marquez menyarankan agar para pebalap  dapat selalu menikmati setiap momen dan motor yang dikendarai, serta terus berjuang.

Direktur Marketing AHM Margono Tanuwijaya juga menerangkan AHM punya target menciptakan salah satu pebalap nasional MotoGP. “Tapi buat kita yang penting prosesnya. Maka itu kita membuat pembinaan yang sangat terstruktur, jadi bisa menghasilkan pebalap lebih baik. Target kita masuk MotoGP pada 2016 atau 2017,” ungkap Margono. (adv)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau