"Kabarnya tampilannya lebih segar dengan beberapa ubahan. Terus, interior katanya lebih mantap dan nyaman. Kalayu mesin dan transmisi nggak ada perbedaan," ujar sumber kepada KompasOtomotif, Selasa (13/5/2014).
Saat ditanya soal harga, dirinya masih belum mendapat kabar resmi apakah sama, atau lebih mahal. Saat ini banderol Outlander Sport dijual mulai Rp 302 juta hingga Rp 347 juta. "Kalaupun naik paling nggak banyak, yah masih wajarlah," tambahnya.
Menanggapi hal tersebut, Intan Vidiasari, Head of MMC & MFTBC Public Relation KTB, lebih memilih tidak berkomentar apapun. Dirinya tidak menyangkal maupun mengiyakan. "No comment, tunggu saja kejutan dari kita," ungkapnya saat dihubungi KompasOtomotif sore ini (13/5/2014).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.