Honda berhasil menjual 17 juta unit sepeda motor dan ATV di seluruh dunia pada tahun fiskal 2013, naik dari periode sama sebelumnya, 15,5 juta unit. Grafik penjualan global Honda juga terus menanjak dalam tujuh triwulan terakhir. Mulai dari 3,8 juta unit pada kuartal kedua tahun fiskal 2012 sampai akhir kuartal tahun fiskal 2013 lalu, yang tercatat 4,5 juta unit.
Penjualan masih mengandalkan negara di kawasan Asia sebagai penyumbang utama. Tidak kurang dari 14,6 juta unit terjual di kawasan ini, naik 11,5 persen dari sebelumnya 13 juta unit. Hasil positif diperoleh berkat peluncuran Dream Neo, Activ, dan CB Shine di India, serta BeAT FI dan Vario Techno 125 di Indonesia.
Amerika
Dari kawasan Amerika Utara, penjualan juga naik 10,4 persen menjadi 276.000 unit dari sebelumnya, 250.000 unit. Hasil kuartal terakhir juga naik menjadi 83.000 unit, dari periode yang sama tahun sebelumnya, 69.000 unit, meskipun harus menghadapi dua bulan musim dingin yang biasanya menurunkan minat pembelian sepeda motor.
Total penjualan ini sama dengan omzet 1,67 triliun yen, naik dari 1,34 triliun yen. Keuntungan ini ada hubungannya dengan melemahnya nilai tukar yen di beberapa negara tujuan ekspor. Keuntungan bersih HMC mencapai 574,1 miliar yen, naik dari 367,1 miliar yen hasil tahun sebelumnya.
Tahun ini, Honda menargetkan penjualan akan mencapai 18,2 juta unit sepeda motor di seluruh dunia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.