Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Sangar dan Mesin Gahar BMW M135i

Kompas.com - 28/12/2013, 13:04 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Wuppertal, KompasOtomotif — Saat perhatian banyak orang tertuju pada pesona BMW M3 dan M4, spesialis aftermarket asal Jerman, Manhart, memperkenalkan kit spesial buat hatchback M135i yang diberi nama MH1 400. Sosok mobil yang telah dipermak tersebut telah dipamerkan di Essen Motor Show ke-46, 30 November-8 Desember lalu.  

BMW M135i Manhart MH1400

Sesuai dengan sebutannya, tuner yang sangat akrab dengan BMW itu mengatakan bahwa tenaga mesin 6-silinder segaris 3,0 liter M135i dioptimalkan menjadi 400 PS. Tenaga ekstra didapat dari pemetaan ulang komputer mesin atau ECU dan mengganti sistem pembuangan yang dibuat dari stainless berdiameter 90 mm plus ujung pipa ganda.

Hasilnya, tenaga standar 324 PS naik menjadi 408 PS, sementara torsi melejit dari 450 Nm ke 561 Nm.  

Resep Manhart naikan tenaga menjadi 408 PS

Tidak hanya mesin, beberapa komponen ikut membuat mesin makin bergairah menghasilkan tenaga. Bagian lain juga dimodifikasi, antara lain suspensi menggunakan produk KW, diameter piringan rem depan dan belakang diperbesar, plus mengadopsi pelek OZ Ultraleggera 19 inci dengan Michelin Super Sport ukuran 225/35 (depan) dan 225/30.

Tampang juga dibuat sangar dengan memasang splitter, diffuser belakang, dan rumah spion dari serat karbon. Sementara itu, kabin dipasangi jok BMW Performance berlapiskan kulit Alcantara bersama panel serat karbon. 

Interior karbon fiber

Hatchback performa M135i resmi dijual di Indonesia sejak Mei lalu dengan harga Rp 888 juta. Varian yang sering disebut sebagai pesaing Mercy A45 AMG ini termasuk digemari. Ihwalnya, selain harga "terjangkau", mobil ini juga punya "setengah" kemampuan M Series. Nah, pemilik yang merasa masih belum puas bisa mencangkokkan MH1 400 dan rasakan tenaga yang mendekati M3.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau