Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PLN Sediakan SPKLU di Setiap Rest Area Tol Trans Jawa

JAKARTA, KOMPAS.com - PLN menjamin pengguna mobil listrik yang melintas di Tol Trans Jawa tidak akan mengantre untuk mengisi daya. Pasalnya, di setiap rest area sekarang sudah ada Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Dalam Konferensi Pers Jasa Marga, Jasa Raharja, dan Hutama Karya Soal Persiapan Natal & Tahun Baru, Direktur Utama Jasa Marga Subakti Syukur, mengatakan, terdapat 114 SPKLU yang disiapkan di sepanjang ruas Tol Trans-Jawa.

"Bersama dengan PLN, kami memastikan kebutuhan pemudik, termasuk pengguna mobil listrik selama liburan nanti. Jadi, jangan takut naik mobil listrik, asal jangan lupa ngecasnya aja," ujar Subakti pada tayangan Breaking News KompasTV, Selasa (10/12/2024).

Executive Vice President (VP) Retail Product Development PL Ririn Rahmawardani, mengatakan, kecepatan PLN membangun SPKLU tidak bisa dilakukan sendiri. Maka itu, PLN bekerja sama dengan beberapa mitra.

"Saat ini, sudah ada lima mitra besar yang bekerja sama bikin SPKLU," ujar Ririn, kepada wartawan, saat ditemui di Jakarta, belum lama ini.

"Untuk jalan tol itu, kami pastikan sudah tidak ada komplain antrean, karena kemarin waktu Lebaran kami membangun setiap rest area minimal 1 SPKLU," kata Ririn.

Ririn menambahkan, PLN juga mengajarkan kebiasaan dari pengguna mobil listrik. Selain itu, Ririn mengatakan, tidak hanya di tol Trans Jawa saja dibangun banyak SPKLU. Tapi, juga di jalur tol Trans Sumatera.

Untuk total jumlah SPKLU secara nasional, saat ini dari PLN sudah mencapai 2.669 SPKLU. Jumlah tersebut dan persebarannya bisa dipantau melalui aplikasi PLN Mobile.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/12/11/190100915/pln-sediakan-spklu-di-setiap-rest-area-tol-trans-jawa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke