Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perjalanan 14 Tahun Honda Scoopy di Indonesia, Terjual 8,5 Juta Unit

DENPASAR, KOMPAS.com - Astra Honda Motor (AHM) menawarkan Scoopy sebagai skutik dengan desain retro modern, dan sukses memikat banyak konsumen sejak 2010 silam. Tercatat, AHM sudah menjual 8,5 juta Scoopy sejak 14 tahun lalu.

AHM baru saja meluncurkan New Honda Scoopy generasi keenam pada November lalu. Model terbaru ini masih menawarkan desain retro modern yang menjadi andalan Scoopy, namun dengan beberapa ubahan signifikan.

Honda Scoopy generasi pertama hadir dengan model yang unik dan masih menggunakan mesin karburator.

Tiga tahun kemudian, Honda Scoopy mengalami pengembangan kedua dengan menggunakan mesin bersistem injeksi, Programmed Fuel Injection (PGM-FI).

Konsisten dengan tampilan skutik fashion yang terus menyesuaikan dengan tren, pada 2015, Honda Scoopy kembali hadir dengan pengembangan yang cukup signifikan.

Beberapa fitur unggulan disematkan seperti enhanced Smart Power (eSP) untuk meningkatkan efisiensi pembakaran, ACG Starter yang berfungsi memperhalus suara motor saat dinyalakan, Idling Stop System (ISS), dan Answer Back System.

Generasi keempat Honda Scoopy hadir pada 2017. Secara tampilan, generasi ini dikenal dengan perubahan pada ban berukuran 12 inch. Ubahan juga hadir pada bagian lampu depan sudah memakai LED, serta power charger, model ini juga disematkan fitur alarm.

Pada 2020, pengembangan Honda Scoopy generasi kelima. Perubahan signifikan dilakukan dengan penggunaan rangka enhanced Smart Architecture Frame (eSAF), dan kapasitas tangki bahan bakar menjadi lebih besar. Ditambah fitur smart key system dan USB charger.

Terakhir, New Honda Scoopy meluncur November lalu dengan konsep Totally Unique. Sistem pencahayaan menggunakan LED dengan desain teknologi crystal block.

Pada area kemudi, dengan desain Digital Panel Meter serta area handle cover yang kini tertutup, tersedia USB Type-C Charger.

Berdasarkan spesifikasi di atas kertas, skutik ini masih menggunakan mesin 110 cc SOHC dengan ukuran bore x stroke (47 x 63,1 mm). Dengan mesin tersebut, skutik ini mampu menghasilkan tenaga 6,6 kW atau setara 8,8 Tk pada 7.500 rpm dengan torsi tertinggi di 9,2 Nm pada 6.000 rpm.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/22/083100615/perjalanan-14-tahun-honda-scoopy-di-indonesia-terjual-8-5-juta-unit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke