JAKARTA, KOMPAS.com - Great Wall Motors (GWM) tidak hanya memproduksi mobil. Belum lama ini, pabrikan asal China tersebut meluncurkan motor gede (moge) model touring yang dapur pacunya dijejali dengan mesin 8-silinder.
Dikutip dari Carscoops.com, Rabu (6/11/2024), motor pertama GWM ini mengandalkan mesin 2.0 L, 8-silinder. Mesinnya dipadukan dengan Dual Clutch Transmission (DCT) 8-percepatan.
Secara spesifikasi mesin, GWM Souo S2000 ini jauh lebih unggul dibandingkan Honda Goldwing. Goldwing sendiri dibekali mesin 1.8 L, 6-silinder, yang dipadukan transmisi DCT 7-percepatan.
Secara dimensi, S2000 juga lebih panjang dan lebih berat dibandingkan Goldwing. Bobotnya mencapai 461 kg, tapi dengan mesinnya yang besar, kecepatan maksimumnya diklaim bisa mencapai 210 kilometer per jam.
Namun, tidak dijelaskan dengan detail berapa tenaga maksimum dan torsi maksimum yang dihasilkan dari mesin 8-silinder tersebut.
GWM menawarkan tiga varian pada Souo S2000. Versi standarnya adalah S2000ST. Lalu, untuk S2000GL tampil lebih mewah dengan jok belakang yang lebih lebar dan boks belakang. Kemudian, ada S2000 Founder Edition yang sama seperti varian GL, tapi dengan kelir hitam dof dan emas.
Motor bergaya touring ini memiliki beberapa fitur andalan, seperti panel instrumen berukuran 12,3 inci, sensor parkir belakang, pemanas jok, dan lainnya.
GWM membanderol Souo S2000 mulai 218.000 yuan hingga 288.800 yuan atau sekitar Rp 482 jutaan hingga Rp 638 jutaan. Harganya tidak terlalu tinggi untuk ukuran moge dengan mesin sebesar itu. Tapi, permasalahannya adalah di China sudah banyak jalan raya yang dilarang ada motor melintas.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/11/06/110200815/gwm-bikin-moge-touring-pakai-mesin-8-silinder