Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Pesta Rakyat di Sudirman-Thamrin, CFD Akhir Pekan Ini Ditiadakan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Sekretariat Presiden (Kesetpres) Heru Budi Hartono memastikan bahwa kegiatan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) tidak diadakan pada akhir pekan ini, 20 Oktober 2024.

Hal tersebut karena lokasi yang biasanya digunakan CFD akan digunakan sebagai panggung hiburan rakyat guna memeriahkan rangkaian pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029.

"Pada tanggal itu, ditiadakan CFD, diganti dengan hiburan rakyat di sekitar Sudirman-Thamrin. Kurang lebih ada 13 titik bersama BUMN dan BUMD," kata dia dalam siaran persnya, Jumat (18/10/2024).

“Kami persilakan kepada masyarakat di panggung-panggung tersebut ada hiburan sudah disiapkan dan juga ada doorprize, mulai pukul 11.00 WIB. Masyarakat bisa menyaksikan dan diharapkan bisa berpartisipasi,” lanjut Heru.

Sejurus dengannya pihak Ditlantas Polda Metro Jaya juga bakal menerapkan rekayasa lalu lintas di sekitar Gedung DPR/MPR RI Senayan, Jakarta Pusat dan Sudirman-Thamrin untuk mengamankan arus lalu lintas.

“(Penerapan rekayasa lalu lintas) kami selalu situasional. Selama kegiatan masih berjalan, aktivitas akan kami lakukan pengaturan dan penjagaan,” ungkap Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman di Polda Metro Jaya dalam kesempatan terpisah.

Selain itu, Budi mengungkapkan pada Sabtu (19/10/2024) besok juga akan ada prosesi penerimaan Kepala Negara atau setingkat Kepala Negara di Bandara Soekarno-Hatta dan Halim.

Selain itu, pemerintah pusat bekerjasama dengan pemerintah daerah (Pemda) DKI Jakarta telah menyiapkan video kedatangan yang ditayangkan di sejumlah titik videotron di Jakarta.

“Pada saat kedatangan, kami meminta kepada Pemda DKI bisa ditayangkan di seluruh LED videotron di Jakarta mulai tanggal 19 (Oktober) rangkaian dari Halim maupun rangkaian dari Soetta. Ini sudah kami persiapkan,” tambahnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/10/18/184100415/ada-pesta-rakyat-di-sudirman-thamrin-cfd-akhir-pekan-ini-ditiadakan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke