JAKARTA, KOMPAS.com - Menambah jajaran produk elektrifikasi, PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan dua sepeda motor listrik terbaru, ICON e: dan CUV e: di Tanah Air.
Menariknya, ICON e: menjadi motor listrik termurah AHM saat ini. Pasalnya, dengan range Harga jual Rp 28 juta sampai Rp 32 juta on the road (OTR) Jakarta, banderolnya lebih bersahabat dibanding EM1 e: atau EM1 e: Plus.
Bicara spesifikasi, dengan desain bodi yang ramping, ICON e: rasanya memiliki kemampuan yang sesuai untuk digunakan di perkotaan.
Dengan motor listrik yang memiliki tenaga 1,8 kW, motor ini juga diklaim punya kecepatan yang lebih baik dari EM1, yakni 55 kpj.
Fleksibilitas yang ditawarkan tak hanya dari desain dan kecepatan saja, tapi juga dari daya baterai yang bisa menjelajah sejauh 53 Km dalam satu kali pengisian penuh, serta proses pengisian daya yang menggunakan sistem direct charge, alias langsung ke motor.
Lantas apa saja fitur yang ditawarkan, bagi yang penasaran bisa langsung simak video impresi perdananya via @otomotifkompascom.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/10/15/093100315/lebih-dekat-dengan-motor-listrik-honda-termurah-icon-e--video-