JAKARTA, KOMPAS.com - Memperkuat jaringan distribusi di Jabodetabek, PT Terang Dunia Internusa Tbk (UNTD), produsen sepeda motor listrik lokal United E-Motor, akan membuka empat authorized store baru.
Keempat gerai resmi United E-Motor yang direncanakan bakal beroperasi pada pertengahan September 2024, akan berlokasi di Cisoka (Tangerang), Ciputat (Tangerang Selatan), Sentraland, dan Ciseeng (Bogor).
Ragam tipe motor listrik United E-Motor akan dipajang pada keempat gerai tersebut, termasuk produk sepeda listrik yang ramah lingkungan.
Head of Marketing Communication UNTD Meilany Suryanata mengatakan, pembukaan gerai baru jadi langkah strategis dalam pengembangan saluran distribusi guna menyediakan kemudahan akses bagi masyarakat memiliki motor listrik yang diinginkan.
"Diharapkan kehadiran store United E-Motor terbaru ini mampu menjaring minat masyarakat untuk memiliki motor listrik berkualitas lewat segala kemudahan yang diberikan, baik dari harga yang kompetitif maupun pembiayaan," kata Meilany, dalam keterangan resminya, Kamis (12/9/2024).
Sebelumnya, United juga sudah meresmikan dua gerai baru di Villa Mutiara Pluit Tangerang dan satu lagi berada di Ciledug Raya, Jakarta Selatan.
Penambahan gerai dilakukan sebagai rangkaian strategi yang tak hanya sekadar memasarkan jajaran produknya saja, tapi juga upaya mendorong penggunaan transportasi ramah lingkungan.
Direktur UNTD Andrew Mulyadi menjelaskan, pihaknya juga telah menargetkan membuka beberapa gerai resmi di berbagai wilayah di Indonesia dalam waktu dekat.
"Perusahaan telah menetapkan target untuk tahun ini yaitu menambah sebanyak 20-an store baru secara nasional. Sehingga akumulasi jumlah target keseluruhan sebanyak 50 store United E-Motor akan berdiri hingga akhir 2024," ucap Andrew.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/09/13/113100615/perkuat-jaringan-united-siapkan-4-gerai-baru-di-jabodetabek