Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Rekayasa Lalu Lintas Saat Paus Fransiskus Berkunjung ke Istana dan Katedral

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemimpin Gereja Katolik Dunia Paus Fransiskus akan mengunjungi beberapa lokasi pada hari keduanya di Jakarta, Indonesia, Rabu (4/9/2024).

Rangkaian kunjungan Paus dilakukan mulai pukul 09.30 WIB ke Istana Merdeka, Jakarta. Dirinya akan berada di lokasi selama 1,5 jam yang disambut Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Setelah kedua Kepala Negara selesai berbincang, mereka akan menyampaikan pernyataan pers di Ruang Kredensial.

Paus kemudian dijadwalkan bertemu korps diplomatik yang berada di Indonesia dan beberapa tokoh sipil di ruang utama Istana Negara. Ia berangkat menuju Istana Negara dengan menaiki mobil golf melalui belakang Istana merdeka dan halaman rumput Istana.

Agenda Paus berlanjut dengan mengunjungi kantor perwakilan Takhta Suci di Jalan Medan Merdeka Timur. Ia akan bertemu anggota Serikat Jesus Indonesia di Nunsiatur Apostolik atau Kedutaan Besar Vatikan di Indonesia.

Paus juga akan bertemu menggelar pertemuan dengan para uskup, imam, diakon, pelaku hidup bakti, seminaris, dan katekis di Gereja Katedral Santa Maria Diangkat ke Surga, Jakarta pukul 16.30 WIB.

Sehubungan dengan agenda tersebut, pemerintah Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas. Tepatnya, sekitar Istana Negara, Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, dan diakhiri dengan Misa Agung di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) di tanggal 5 September.

Berikut rekayasa lalu lintas selama kunjungan Paus Fransiskus di Jakarta hari ini, Rabu (4/9/2024);

a. Lalu lintas dari Selatan (Bundaran HI- Tanah Abang, Kebon Sirih, Budi Kemuliaan) menuju Timur (Stasiun Senen) dapat melalui Jalan Thamrin sisi Barat - Jalan Medan Merdeka Barat sisi Barat - Jalan Majapahit - Jalan Juanda - Jalan Pos - Jalan Gunung Sahari- dst.

b. Lalu lintas dari Timur (Menteng) menuju ke Barat (Tanah Abang) dapat menggunakan Jalan HOS Tjokroaminoto - Jalan Wahid Hasyim - Jalan Mas Mansyur - dst.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/09/04/071200915/ada-rekayasa-lalu-lintas-saat-paus-fransiskus-berkunjung-ke-istana-dan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke