Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Cara Mengemudikan Mobil Matik CVT | Polytron Siap Luncurkan Motor Listrik Baru | Kata Komunitas Soal Wacana Motor di Indonesia Wajib ABS

JAKARTA, KOMPAS.com - Masih banyak pembaca yang ingin mengetahui bagaimana cara mengemudikan mobil matik CVT yang benar. Selain itu, artikel tentang Polytron yang siap meluncurkan motor listrik baru juga membuat banyak pembaca penasaran.

Soal wacana motor di Indonesia wajib ABS, komunitas motor pun turut memberikan tanggapannya. Untuk lebih lengkap, berikut ini kumpulan artikel otomotif terpopuler pada Senin (19/8/2024):

1. Cara Mengemudikan Mobil Matik CVT yang Benar

Kebiasaan berkendara secara tak langsung dapat mempengaruhi keawetan setiap komponen kendaraan.

Termasuk keawetan transmisi matik, dapat dipengaruhi dari kebiasaan pengemudi dalam mengoperasikannya.

2. Harley-Davidson Indonesia Tunggu Prinsipal Buat Jualan Motor Kecil

Harley-Davidson di China memproduksi motor dengan kapasitas mesin yang kecil, yakni 350cc dan 500cc. Motornya bisa dibilang cukup ringkas dan pas buat digunakan para pemula dengan harga yang lebih ekonomis.

Selain di China, motor dengan nama X350 dan X500 sudah dijual di Jepang dan Australia. Mungkinkah motor ringkas tersebut akan dijual Harley-Davidson Indonesia?

3. Polytron Siap Luncurkan Motor Listrik Baru Akhir Tahun

Polytron EV kabarnya masih menyiapkan satu produk baru pada tahun ini. Rumor beredar bahwa motor listrik terbaru siap diluncurkan di sekitar pameran Indonesia Motorcyle Show (IMOS) 2024 yang berlangsung Oktober mendatang.

Diantika, Head of Corporate Communication Polytron, mengatakan, pihaknya bakal meluncurkan produk baru dalam waktu dekat.

4. 28 Akses Gerbang Tol yang Kena Ganjil Genap Jakarta

Pembatasan lalu lintas dengan skema ganjil genap (gage) Jakarta di 28 akses gerbang tol kembali berlaku normal pagi ini, Senin (19/8/2024) hingga Jumat (23/8/2024).

Pemberlakukan gage dibagi dalam dua sesi, yakni pagi hingga siang mulai pukul 06.00-10.00 WIB, dan sore hingga malam mulai pukul 16.00-21.00 WIB.

5. Kata Komunitas Soal Wacana Motor di Indonesia Wajib ABS

Ketua Subkomite Lalu Lintas Angkutan Jalan Komite KNKT Ahmad Wildan tengah berupaya untuk menekan angka kecelakaan fatal pemakai sepeda motor. Ia menyebut perlu ada aturan motor wajib pakai peranti anti-lock braking system (ABS).

“Ini sebenarnya yang kami ingin angkat, kami akan usulkan dalam wacana perubahan PP 55 Tahun 2012 tentang kendaraan itu akan dilakukan revisi,” ujar Wildan kepada Kompas.com, yang dihubungi belum lama ini.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/08/20/060200115/-populer-otomotif-cara-mengemudikan-mobil-matik-cvt-polytron-siap-luncurkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke