JAKARTA, KOMPAS.com – Menyambut musim mudik Lebaran 2024, perusahaan Otobus (PO) Kalisari Citra Jaya baru saja menambah satu unit bus baru.
Bus terbaru dari PO asal Surabaya tersebut menggunakan Avante H8 besutan Karoseri Tentrem. Avante H8 punya dimensi tinggi 3,8 meter, sehingga punya bodi tidak terlalu tinggi namun bagasi muat banyak.
Kendaraan milik PO Kalisari ini digendong oleh Hino RM 280 ABS Euro 4. Secara tampilan luar, pada bagian samping bus masih identik dengan ciri khas PO Kalisari, yaitu dominasi kelir putih dan aksen pola berbentuk intan berwarna merah dan oranye.
Pada bagian kabin, interior bus tampil kalem dengan permainan warna earth tone seperti krem dan cokelat.
Lalu bangku pada bagian penumpang disusun dua kanan dan dua kiri (2-2) serta sudah dilengkapi dengan seat belt. Secara total, bangku penumpang berjumlah 47 penumpang. Agar penumpang lebih nyamann, kabin bus juga dilengkapi oleh center TV.
Hanya saja belum disebutkan bus ini nantinya akan digunakan sebagai layanan apa. PO Kalisari sendiri merupakan salah satu transportasi umum legendaris di Indonesia. Perusahaan yang sudah ada sejak era 60an ini punya layanan bus AKAP, AKDP dan juga pariwisata.
https://otomotif.kompas.com/read/2024/03/20/062200215/po-kalisari-rilis-bus-baru-buatan-karoseri-tantrem