KLATEN, KOMPAS.com - Segmen middle sport utility vehicle (Mid-SUV) masih menjadi mobil andalan masyarakat. Selain tangguh, mobil ini memiliki desain eksterior sporty mendukung performanya.
Umumnya mobil ini dibekali mesin berkapasitas sedang mulai 1.500 cc sampai 2.500 cc menengah untuk menjaga ketangguhan.
Mid SUV umumnya memiliki suspensi kokoh dan lebih nyaman sebab beban kendaraan lebih berat daripada mobil kecil lainnya.
Banyak orang memilih mobil SUV untuk keperluan harian karena cocok untuk bergaya dan tidak terlalu boros BBM jika digunakan di dalam perkotaan.
Selain ketangguhan, mobil ini juga dilengkapi fitur-fitur modern seperti kamera mundur 360 derajat, pintu otomatis, keyless dan sejenisnya guna mendukung kemudahan pengguna untuk mobilitas.
Secara umum harga mobil SUV baru tidaklah murah, namun Anda bisa mendapatkan unit lebih terjangkau bila membeli dalam kondisi bekas.
Jenisnya sendiri sangat beragam, mulai dari merek, kelas, serta fitur yang disematkan. Maka dari itu harga jual bekasnya bisa sangat bervariasi.
Selain perbedaan merek dan fitur, usia mobil juga menjadi penentu harga mobil bekas. Karena pada umumnya, semakin tua usia kendaraan, kondisinya semakin menurun selaras dengan depresiasi harga.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, Minggu (4/2/2024) dari berbagai bursa mobil bekas daring, berikut ini daftar mobil SUV bekas;
https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/04/124100515/harga-suv-medium-bekas-per-februari-2024-x-trail-mulai-rp-98-jutaan