Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dapat Insentif, MG Motor Indonesia Lirik Peluang Impor Model Lain

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah resmi memberikan insentif bagi merek otomotif yang ingin melakukan impor mobil listrik secara utuh atau Completely Built Up (CBU), tapi dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Peluang ini juga dilirik oleh MG Motor Indonesia.

Pemerintah Indonesia melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 79 Tahun 2023 memberikan insentif bagi perusahaan otomotif yang sudah memenuhi syarat dapat mengimpor mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV) secara utuh atau CBU tanpa biaya bea masuk dan dibebaskan PPnBM serta pajak daerah.

Dengan demikian, harga mobil listrik yang diimpor dengan status CBU harganya bisa lebih terjangkau. Sehingga, bisa lebih menarik minat banyak konsumen untuk beralih ke kendaraan listrik.

Salah satu syaratnya adalah perusahaan otomotif yang melakukan impor mobil listrik harus membangun fasilitas manufaktur. MG Motor Indonesia yang sudah memilikinya dengan hadirnya SAIC Facility di daerah Cikarang, Jawa Barat.

Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, mengatakan, jika pemerintah sudah memutuskan untuk memberikan insentif pada mobil listrik yang diimpor, maka itu akan membuka peluang MG Motor Indonesia.

"Kalau pemerintah sudah memutuskan itu, meskipun kita sudah CKD, itu membuka peluang kita untuk mengenalkan semua line up yang sudah ada (di luar negeri)," ujar Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia, kepada wartawan, saat peluncuran MG4 EV dan New ZS EV versi CKD, di Jakarta, belum lama ini.

"Itu sudah luar biasa. Artinya, semakin banyak pilihan, dan line up kita juga mumpuni, mereka jadi punya banyak pilihan dan persaingan makin ketat," kata Arief.

Untuk mobil listrik, MG tidak hanya memiliki MG4 EV dan New ZS EV. Tapi, ada juga beberapa model lainnya yang sudah dipasarkan di luar negeri, seperti MG Cyberster, MG4 EV Xpower, dan MG5 EV. Selain itu, ada juga kendaraan elektrifikasi lainnya, yakni MG HS PHEV.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/12/102200915/dapat-insentif-mg-motor-indonesia-lirik-peluang-impor-model-lain

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke