Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ongkos Jalan Jakarta-Malang Pakai Suzuki XL7 Mild Hybrid

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, liburan keluarga pakai mobil pribadi memang menyenangkan.

Sebelum berangkat, lebih baik memang menyiapkan ongkos dari biaya tol sampai bensin. Pada tulisan kali ini, redaksi menyiapkan ongkos jalan dari Jakarta ke Malang pakai Suzuki XL7 Mild Hybrid.

Jalan menuju Malang dari Jakarta melewati beberapa tol. Pertama adalah Tol Dalam Kota, lalu Cikampek, Cikopo-Palimanan, Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang, Batang-Semarang, Semarang ABC, Solo-Ngawi, Ngawi-Kertosono, Kertosono-Mojokerto, Mojokerto-Surabaya, Surabaya-Gempol, Gempol-Pandaan, dan Pandaan-Malang.

Secara rinci, jumlah biaya untuk tol sebagai berikut:

Kalau dihitung, total biaya yang dikeluarkan buat jalan dari Jakarta ke Malang adalah sebanyak Rp 767.000.

Kemudian biaya BBM XL7 Mild Hybrid kami buat berdasarkan konsumsi BBM. Kami pernah tes XL7 Mild Hybrid buat rute luar kota, hasilnya bisa 19 Km per liter.

Jadi jarak dari Jakarta ke Malang yang 851,3 Km menggunakan BBM sebanyak 44,8 liter. Biaya yang dikeluarkan kalau pakai Pertalite, jadi Rp 448.000.

Sedangkan kalau diisi pakai Pertamax, biaya yang harus disiapkan sebanyak Rp 598.080.

Jadi setidaknya ongkos yang harus disiapkan bakal perjalanan dari Jakarta ke Malang adalah Rp 1.215.000. Biaya ini sifatnya hanya estimasti, belum termasuk pengeluaran lain seperti konsumsi, parkir, atau kebutuhan lain.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/21/110200015/ongkos-jalan-jakarta-malang-pakai-suzuki-xl7-mild-hybrid

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke