Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ekspor Mobil CBU Indonesia Melambat Lagi di Pengujung 2023

JAKARTA, KOMPAS.com - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mencatat kinerja ekspor mobil buatan (completely built up/CBU) Indonesia kembali mengalami perlambatan pada pengujung tahun ini, November 2023.

Pada data tersebut, capaian ekspor secara utuh alias Completely Built-Up (CBU) yang berhasil dibukukan berjumlah 42.129 unit. Angka ini lebih rendah 10,3 persen dibanding pencapaian di satu bulan sebelumnya, yaitu 46.960 unit.

Meski begitu, secara tahunan atau Januari-November 2023, ekspor mobil buatan dalam negeri masih positif 10,6 persen alias dari 423.606 unit jadi 469.595 unit.

Lebih jauh, perlambatan ekspor CBU ini sebagai dampak dari turunnya penjualan sejumlah pabrikan mobil di Indonesia ke luar negeri, mulai dari Isuzu, Honda, sampai Toyota dan Daihatsu.

Kondisi serupa terjadi pada ekspor komponen otomotif yang anjlok 21,9 pesen dari satu bulan sebelumnya, 9.948.226 pis menjadi 7.772.206 pis. Walaupun, Toyota secara mutlak masih menjadi pengekspor terbanyak.

Adapun ekspor mobil secara teruai (completely knocked down/CKD), masih dapat bertahan dengan kinerja positif 7,8 persen jadi 7.450 set unit. Namun, kini ekspor CKD didominasi Mitsubishi Motors dengan 3.731 set unit.

Berikut ekspor mobil CBU Indonesia November 2023:

1. Toyota: 13.292 unit
2. Toyota (Daihatsu): 13.008 unit
3. Hyundai - HMMI: 5.992 unit
4. Mitsubishi Motors: 5.068 unit
5. Suzuki: 2.365 unit
6. Honda: 1.363 unit
7. Isuzu: 610 unit
8. Wuling: 211 unit
9. Hyundai - HMI: 190 unit
10. Hino: 30 unit

Ekspor mobil CKD dari Indonesia November 2023:

1. Mitsubishi Motors: 3.731 set unit
2. Toyota: 3.551 set unit
3. Suzuki: 168 set unit

Ekspor komponen otomotif November 2023:

1. Toyota: 6.597.666 pis
2. Honda: 1.025.618 pis
3. Hino: 148.298 pis
4. Suzuki: 624 pis

https://otomotif.kompas.com/read/2023/12/15/082200115/ekspor-mobil-cbu-indonesia-melambat-lagi-di-pengujung-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke