Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komentar Para Pebalap MotoGP Soal Debut Marquez dengan Ducati

JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap MotoGP Marc Marquez melakukan debut pertamanya di atas motor Desmosedici GP23 pada sesi tes Valencia.

Pebalap yang mendapat julukan The Baby Alien itu langsung tampil gemilang. Bahkan, ia sempat menduduki puncak catatan waktu pada Selasa (28/11/2023) sore hari, tanpa harus mencari derek seperti yang biasa dilakukan pada sesi latihan.

Marquez berhasil finis di posisi keempat, hanya terpaut 0,171 detik di belakang Maverick Vinales yang menjadi pebalap tercepat.

Aksi perdana Marquez yang langsung sukses menunggangi motor Ducati itu pun tak luput dari perhatian para pebalap MotoGP lainnya. Beberapa dari mereka mengaku tak terkejut melihat Marquez langsung melaju kencang di atas Desmosedici.

Hal senada juga diungkapkan oleh Marco Bezzecchi dan Jorge Martin, kedua pebalap itu menilai bahwa penampilan positif Marquez di sesi tes Valencia sudah diprediksi oleh banyak orang.

“Kami sudah mengira dia bakal cepat, tentu saja semua orang sudah menduga hal ini, jadi saya tidak terkejut. Ini sangat bagus. Saya bertemu Marc beberapa kali di trek dan dia sudah mengendarainya dengan sangat baik. Kami tahu dia adalah Marc Marquez, jadi kami tak perlu menjelaskan lagi,” ucap Bezzecchi.

”Saya rasa sama seperti ekspektasi kami semua. Ini bukan kejutan besar, sudah jelas ia bakal super kompetitif. Jadi, kami harus mencari cara untuk mengalahkannya,” kata Jorge Martin.

Pebalap MotoGP lain, Enea Bastianini mengatakan, MotoGP 2024 depan akan menjadi musim yang sulit bagi Marquez. Sebab, para pebalap Ducati lainnya juga akan tampil kencang di lintasan.

“Rasanya menyenangkan melihat Marc di Ducati untuk mengecek datanya. Ya, dia adalah Marc, gaya balapnya fantastis. Namun, tidak akan mudah baginya, karena para rider Ducati lainnya juga cepat dan akan lebih rumit di musim depan,” ucap Bastianini.

Sementara itu, adik kandung Marquez, Alex Marquez juga tak ketinggalan mengomentari penampilan sang kakak di sesi tes Valencia.

"Saya tidak bisa banyak bicara, karena ia (Marquez) sendiri tak bisa membicarakannya akibat masih terikat kontrak (dengan Honda). Jadi, saya tidak bisa bicara apa-apa tentang itu. Namun, ia sangat cepat. Saya tahu dari mana kecepatan itu datang, karena itu juga yang terjadi dengan saya saya. Ini sesuai ekspektasi saya kepadanya,” kata Alex.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/30/074200015/komentar-para-pebalap-motogp-soal-debut-marquez-dengan-ducati

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke