Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal MotoGP Malaysia 2023, Rangkaian Balap Dimulai Besok

JAKARTA, KOMPAS.com - Pergelaran MotoGP 2023 akan berlanjut ke Sirkuit Sepang pada akhir pekan ini untuk menentukan siapa yang lebih dekat menjadi juara dunia.

Pasalnya, saat ini selisih poin antara pemimpin klasemen sementara yaitu Francesco Bagnaia dengan Jorge Martin sangat tipis yakni 13 poin. Sehingga pada tiga seri terakhir ini akan jadi tontonan seru karena persaingan yang semakin ketat.

Rangkaian MotoGP Malaysia 2023 sendiri, dimulai dengan latihan bebas yang berlangsung pada pukul 14.00 WIB, Jumat (10/11/2023) besok.

Kemudian dilanjutkan dengan sprint race pada keesokan harinya pada pukul 14.00 WIB serta balapan utama pada Minggu (12/11/2023).

Diketahui, Bagnaia yang saat ini masih memimpin klasemen pembalap dengan 389 poin hanya unggul 13 poin saja dari Martin yang kembali unjuk gigi di Thailand usai menelan nasib nahas pada balapan MotoGP di Indonesia dan Australia.

Jika bisa mempertahankan tren positif, maka Martin punya peluang besar menyalip Bagnaia di puncak klasemen jelang akhir musim ini.

Selain kedua pebalap Ducati tesebut, pebalap lain juga banyak yang memiliki potensi untuk naik podium atau bahkan memenangkan balapan, seperti Brad Binder, Maverick Vinales, Aleix Espargaro, Alex Marquez, dan lainnya.

Berikut jadwal lengkap MotoGP Malaysia 2023:

Jumat (10/11/2023)

09:45-10:30 WIB: FP1 MotoGP
14:00-15:00 WIB: Practice MotoGP

Sabtu (11/11/2023)

09:10-09:40 WIB: FP2 MotoGP
09:50-10:05 WIB: Q1 MotoGP
10:15-10:30 WIB: Q2 MotoGP
14:00-14:45 WIB: Sprint Race MotoGP

Minggu (12/11/2023)

09:40-09:50 WIB: Warm Up
10:00-10:35 WIB: Rider Fan Parade
15:00-15:50 WIB: Race MotoGP

https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/09/184100115/jadwal-motogp-malaysia-2023-rangkaian-balap-dimulai-besok

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke