Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Link Live Streaming MotoGP Austria 2023, Sprint Race Digelar Malam Ini | Komentar Pengunjung GIIAS 2023 Soal Mitsubishi XForce

TANGERANG, KOMPAS.com - MotoGP Austria 2023 yang digelar di Sirkuit Red Bull Ring menjadi seri kesepuluh di musim ini. Persaingan dalam merebut puncak klasemen juga semakin sengit.

Francesco Bagnaia masih berada di puncak klasemen, meskipun pada seri sebelumnya berhasil dikalahkan oleh Aleix Espargaro dalam balapan yang dramatis. Pebalap Ducati ini sudah mengoleksi 214 poin.

Selain itu, Mitsubishi XForce resmi meluncur di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, yang digelar di ICE BSD, Tangerang.

Mobil ini menjadi amunisi Mitsubishi untuk memasuki segmen baru yaitu sport utility vehicle (SUV) ringkas. Sebab, mobil ini dibekali beberapa keunggulan yang tidak dimiliki oleh rivalnya, seperti 4 mode berkendara dan sound system premium dari Yamaha.

Banderol yang ditawarkan Mitsubishi XForce saat ini adalah Rp 379,9 juta untuk tipe Exceed CVT, dan Rp 412,9 juta untuk tipe Ultimate CVT.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Sabtu, 19 Agustus 2023 :

1. Link Live Streaming MotoGP Austria 2023, Sprint Race Digelar Malam Ini

Bagnaia unggul 44 poin dari Jorge Martin yang berada di peringkat kedua dengan 173 poin. Posisinya tidak aman, karena selisihnya dengan Marco Bezzecchi di peringkat ketiga cukup dekat, yakni selisih 6 poin.

Sementara jarak Bezzecchi dengan Brad Binder yang bertahan di peringkat keempat cukup jauh. Hingga saat ini, pebalap tim pabrikan KTM tersebut baru mengumpulkan 131 poin.

2. Komentar Pengunjung GIIAS 2023 Soal Mitsubishi XForce

Kehadirannya pun menyita perhatian pengunjung GIIAS 2023. Tak sedikit dari mereka yang terpikat dengan desain sporty dan gagah dari Mitsubishi XForce.

Endra, salah satu pengunjung GIIAS 2023 mengaku terkesan dengan desain XForce yang keren, bahkan dirinya mengaku sudah berniat untuk mendaftarkan surat pemesanan kendaraan (SPK ) mobil baru itu.

3. 6 PO yang Pedana Pakai Bus Jetbus 5 Adiputro

Karoseri Adiputro resmi merilis produk bus barunya dengan nama Jetbus 5 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 di ICE BSD, Jumat (11/8/2023).

Bodi Jetbus 5 dihadirkan menjadi enam unit bus baru dengan model yang berbeda yaitu MHD Dream Coach Jetbus 5, MHD Single Glass Jetbus 5, SHD Single Glass Jetbus 5, SHD Double Glass Jetbus 5, Medium Single Glass Jetbus 5 dan SDD atau Double Decker Jetbus 5.

4. Avanza-Veloz Dominasi Penjualan Toyota di GIIAS 2023

Gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, masih berlangsung hingga Minggu (20/8/2023).

Meski begitu, PT Toyota Astra Motor (TAM) sudah mencatat kenaikan jumlah pemesanan kendaraan bermotor roda empat atau lebih besar 14 persen selama delapan hari pameran otomotif GIIAS 2023. 

5. Hasil FP2 MotoGP Austria 2023, Bezzecchi Tercepat

Marco Bezzecchi berhasil mengalahkan rival-rivalnya dengan mencatatkan waktu tercepat pada sesi latihan bebas FP2 pada MotoGP Austria 2023.

Dia sukses mencetak 1 menit 28.533 detik. Kemajuannya cukup signifikan, karena pada sesi sebelumnya dia hanya bisa berada di posisi kelima. Padahal, dia sempat juga mengalami masalah teknis.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/20/060200115/-populer-otomotif-link-live-streaming-motogp-austria-2023-sprint-race

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke