Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bikin Insiden, Jorge Martin Finis di Podium 3 Sprint Race MotoGP Austria

SPIELBERG, KOMPAS.com - Jorge Martin dari Pramac Racing mendapatkan podium ketiga di Sprint Race MotoGP Austria, Sabtu (19/8/2023). Martinator julukannya, bisa dibilang sukses mendapat podium dari cara balap yang agresif.

Pebalap dengan nomor start 89 ini memulai race dari posisi ke-12. Saat start, Martin masuk ke bagian dalam dari tikungan pertama dan menyenggol Fabio Quartararo yang ada di sisi kanan.

Akibat dari insiden yang melibatkan Martin dan Quartararo, Maverick Vinales kena imbasnya, begitu juga tiga pebalap lain di sebelahnya.

Hasilnya, di tikungan pertama, empat orang jatuh, yakni Johann Zarco, Quartararo, Miguel Oliveira, dan Marco Bezzechi.

Martin melanjutkan balapan dan bersaing di depan, berusaha mengejar Brad Binder di posisi kedua. Tapi proses menuju podium ketiga, didapatkan dengan cara yang bisa dibilang kurang bersih.

Martin bersaing dengan Luca Marini yang tampil lumayan selama Sprint Race. Tapi, memasuki tikungan kedua, lagi-lagi terjadi senggolan antara keduannya.

Martin lagi-lagi menyalip dari sisi dalam, Marini tersenggol dan jatuh ke gravel. Race Director tidak memberikan penalti akibat manuver agresif tersebut.

Hasil akhir, Martin finis pada posisi ke-3, tepat di belakang Francesco Bagnaia, dan Brad Binder.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/19/204728215/bikin-insiden-jorge-martin-finis-di-podium-3-sprint-race-motogp-austria

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke