Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PO Harapan Jaya Meluncurkan Bus Baru di GIIAS 2023

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, tidak hanya diramaikan oleh sejumlah merek mobil penumpang dan juga motor saja. GIIAS 2023 akan berlangsung pada 10-20 Agustus mendatang di ICE BSD-City, Tangerang.

Pada pameran otomotif tersebut juga diramaikan oleh sejumlah karoseri Indonesia yang turut serta meluncurkan produk bodi bus anyar.

Berkaitan dengan hal tersebut, tentunya akan ada berbagai perushaan otobus (PO) yang akan meramaikan pameran dengan menggunakan bodi terbaru dari karoseri, salah satunya Harapan Jaya. 

Melalui Instagram resminya @ptharapanjayaprima, PO asal Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur tersebut memberikan bocoran bila akan meluncurkan bus baru di GIIAS 2023. 

Hanya saja PO Harapan Jaya masih merahasiakan akan menggunakan bodi bus dari rakitan karoseri mana. Maka dari itu, pada unggahan gambar, hanya menampilkan siluet bodi bos berwarna hitam saja. 

Untuk merek sasis bus yang akan menggendong unit anyar tersebut juga masih belum diumumkan. Namun dari garis gambar tersebut dapat diketahui bila bus akan menggunakan model fasia double glass dengan kaca jenong di bagian atas. 

Sebagai informasi, beberapa karoseri yang nantinya akan meramaikan GIIAS ada Adiputro, Laksana dan juga Tentrem.

Ketiga karoseri tersebut rencananya akan meluncurkan dan mengenalkan bodi bus terbaru selama pameran berlangsung. 

https://otomotif.kompas.com/read/2023/08/03/080200415/po-harapan-jaya-meluncurkan-bus-baru-di-giias-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke