Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Restorasi Land Rover Defender 130 Lawas

JAKARTA, KOMPAS.com - Land Rover Defender 130 generasi anyar resmi meluncur pada Maret 2022 lalu. Meski begitu tak membuat generasi lamanya ditinggalkan oleh para penggemar.

Desain ikonik dengan bodi yang mengotak membuat bengkel restorasi Himalaya 4x4 melakukan penyegaran pada Land Rover Defender e130 generasi lawas, agar tampil lebih gagah sehingga siap di ajak bertualang di segala medan jalan.

“Kami dengan ahli membangun segalanya untuk klien yang menyukai petualangan, jadi mereka membutuhkan truk yang mampu membawa mereka ke mana saja. Kami menggabungkan yang terbaik dalam hal mesin, suspensi, pengereman,” ucap President Himalaya 4×4 Greg Shondel, dikutip dari Carscoops, Kamis (13/7/2023).

Secara tampilan, Land Rover Defender 130 lawas ini tampil gagah berkat pemasangan flare fender custom baik di depan maupun belakang. Bemper depan baru dengan winch juga membuat tampilannya jauh lebih menarik.

Himalaya 4x4 kemudian menghiasi keseluruhan bodi dengan warna perak berkilau dengan atap mobil warna hitam.

Bagian kabin juga mendapat pembaruan. Misalnya, kini dibalut kulit two-tone coklat dan putih dengan jahitan silang. Mobil ini turut menggunakan sistem Audio JL baru dan sistem HVAC yang cukup modern.

Tak hanya itu, Land Rover Defender 130 Himalaya 4x4 dibekali diesel Cummins 2.8 turbo baru yang diklaim bisa menghasilkan tenaga lebih besar dari versi aslinya. Sayangnya tidak dijelaskan berapa peningkatan tenaga yang diberikan.

Himalaya 4x4 telah memasang suspensi coilover empat tautan khusus, rem Brembo, dan gandar Dynatrac di depan dan belakang. Pelek Black Rhino 18 inci yang dibalut ban BF Goodrich semakin membuat tampilannya semakin gagah.

Land Rover Defender 130 karya Himalaya 4x4 ini memang diperuntukkan untuk menangani medan yang paling menantang sekalipun. Tak heran jika tampilannya begitu gagah dengan konsep khas kendaraan off road.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/13/144100715/restorasi-land-rover-defender-130-lawas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke