Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

JLNT Casablanca Bakal Dipasang Kamera ETLE Tahun Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman menyebut bahwa pihaknya bakal segera memasang kamera electronic traffic law enforcement (ETLE) di Jalan Layanan Non Tol (JLNT) Casablanca, Jakarta Selatan tahun ini.

Menurut dia, waktu pemasangan fasilitas dimaksud ialah sekitar tiga sampai empat bulan ke depan. Sehingga diharapkan semua pengendara khususnya roda dua semakin tertib.

Mengingat, masih banyak pengendara sepeda motor yang kerap melintas di JLNT Casablanca. Bahkan tidak jarang dari pengendara terkait kecelakaan sebagaimana terjadi beberapa bulan ke belakang.

"Sekarang udah pengajuan untuk ETLE. Mudah-mudahan tahun ini segera terpasang. Mungkin 3 hingga 4 bulan lagi udah terpasang untuk penindakan," ujar Latif dikutip Kompas.com, Selasa (11/7/2023).

Sebelumnya, Polres Jakarta Selatan telah meringkus 309 unit sepeda motor yang melakukan balapan liar di JLNT Casablanca pada malam hari. Dari total tersebut, 75 unit di antaranya diamankan polisi karena tak punya surat-surat jalan.

"Rincian lagi, yang kita tilang ini ada 100 orang tidak ada SIM dan yang tidak membawa STNK ada 134 orang. JAdi total 309 kendaraan yang kita lakukan penindakan," kata Wakapolres Metro Jakarta Selatan AKBP Harun.

Dengan kondisi yang mengkhawatirkan itu, Latif memutuskan bahwa JLNT Casablanca juga menjadi salah satu target Operasi Patuh Jaya 2023. Ia mengimbau pengendara motor agar tidak melintas di kawasan itu.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/07/12/172200615/jlnt-casablanca-bakal-dipasang-kamera-etle-tahun-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke