Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Polda Metro Jaya Imbau Pemudik Balik ke Jakarta Tidak Serempak

JAKARTA, KOMPAS.com - Arus balik lebaran diprediksi mencapai puncaknya pada 24 April hingga 26 April 2023. Mengantisipasi hal tersebut, Polda Metro Jaya memberikan beberapa imbauan penting bagi para pemudik.

Direktur Lalu Lintas (Dirlantas ) Polda Metro Jaya Kombes Pol Latif Usman, mengimbau para pemudik untuk menentukan waktu keberangkatan yang tepat saat arus balik.

“Tentunya saat arus balik ini, waktu keberangkatannya harus dibagi. Tidak semua berangkat hari ini (25 April) dan tidak semua berangkat besok (26 April),” ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (25/4/2023).

Menurut Latif, hal itu bertujuan untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas dan mencegah terjadinya antrian atau kemacetan.

Selain menentukan waktu keberangkatan, Latif juga mengimbau pemudik untuk senantiasa menaati aturan-aturan yang berlaku selama perjalanan.

“Supaya arus balik berjalan lancar, semua pemudik harus tertib mengikuti aturan dan beberapa ketentuan yang sudah kami (Polda Metro jaya) sosialisasikan kepada masyarakat,” ucapnya.

Untuk memastikan kelancaran mudik lebaran, Korlantas Polri telah menerapkan skema one way per 24 April hingga 26 April 2023 di Gerbang Tol Kalikangkung hingga Tol Jakarta-Cikampek. Penerapan one way tersebut mulai pada pukul 08.00 - 00.00.

“Untuk dua hari ini (tanggal 24-25 April) skema one way sudah kami terapkan hingga pukul 12 malam, dan nantinya akan berlanjut pada tanggal 29 April sampai 30 April 2023 untuk puncak arus balik kedua,” ucap Latif.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/25/153702515/polda-metro-jaya-imbau-pemudik-balik-ke-jakarta-tidak-serempak

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke