Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bisakah Beli Remote Keyless Ori di Toko Online?

KLATEN, KOMPAS.com - Remote keyless pada mobil bukan sembarang remote yang bisa dengan bebas dipasangkan seperti remote televisi. Jadi, selain remotenya harus sesuai dengan jenis mobil, remote ini sebenarnya hanya dikeluarkan oleh satu produsen saja.

Remote ini hanya dibuat oleh pabrikan mobil tersebut, sebab remote keyless berhubungan erat dengan keamanan suatu mobil.

Namun, remote keyless orisinal banyak dijumpai di toko daring. Baik yang menyediakan toko resminya atau toko sparepart daring lainnya. Lantas, apakah bisa membeli remote keyless yang hilang di toko daring untuk dipasangkan di mobil?

Foreman Aha Motor Aji Dwi Nugroho mengatakan, membeli remote keyless di toko daring harus memastikan bahwa remote tersebut orisinal karena remote ini tidak bisa sembarangan dipasangkan pada suatu mobil.

“Untuk membeli remote keyless di toko daring bisa saja, karena ada beberapa toko yang menjual barang orisinal termasuk remote keyless, namun perlu mencari toko yang bisa dipercaya,” ucap Aji kepada Kompas.com, Minggu (27/11/2022).

Dia mengatakan selain perlu memastikan keorisinalan remote keyless, pembeli juga perlu tahu bahwa dalam pemasangan remote keyless memerlukan proses yang membutuhkan alat dan cara khusus.

“Butuh scan tools yang mampu meregistrasi remote yang dibeli, jadi bila tidak memiliki alat dan kompetensi dalam proses registrasi, sebaiknya tidak membeli remote dar toko online, karena itu akan menjadi hal yang sia-sia,” ucap Aji.

Dia mengatakan perlu melibatkan bengkel yang memang sanggup melakukan registrasi remote keyless.

“Kalau buat pelanggan awam, sebaiknya sih menghindari membeli remote keyless di toko online, karena akan lebih aman pelanggan tinggal terima beres saja, biar pihak bengkel yang membeli remote keyless baik dari bengkel resmi maupun dari toko lain,” ucap Aji.

Jadi, untuk membeli remote yang hilang dari toko daring sebenarnya bisa saja, hanya diperlukan proses registrasi yang benar dan itu hanya bisa dilakukan oleh bengkel resmi atau spesialis, atau yang kompeten.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/27/110100315/bisakah-beli-remote-keyless-ori-di-toko-online-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke