JAKARTA, KOMPAS.com - Pebalap MotoGP Enea Bastianini resmi bergabung di tim pabrikan Ducati pada musim 2023. Rider asal Italia itu akan tandem dengan juara dunia MotoGP 2022 Francesco Bagnaia.
Bastianini bakal menggantikan posisi Jack Miller yang pindah ke Red Bull KTM musim depan. The Beast, julukan Bastianini, terpilih menjadi rider tim pabrikan usai bersaing dengan pebalap Pramac Racing Jorge Martin.
Setim dengan Pecco, Bastianini mengaku termotivasi penuh untuk menantang juara dunia MotoGP itu di musim depan.
“Pada tes Valencia saya sudah mulai menguji komponen baru untuk musim depan, saya langsung merasa baik,” ucap Bastianini, dikutip dari MotoGP, Rabu (16/11/2022).
“Memiliki Juara Dunia di kotak yang sama dengan saya akan menjadi dorongan yang luar biasa. Saya sudah mengenal Bagnaia selamanya, kami akan saling menantang, yang terbaik akan menang,” lanjutnya.
Bastianini tak menampik, bahwa saat ini Bagnaia merupakan rider terbaik di musim 2022. Rider berusia 24 tahun itu pun mengaku senang bisa berkolaborasi dengan Pecco untuk meningkatkan performa Desmosedici.
“Saat ini, dia adalah yang terbaik, dia menjalani musim yang luar biasa, akan menyenangkan untuk saling berhadapan dan berkolaborasi untuk meningkatkan motor ini bersama-sama,” ucapnya.
Pindah ke tim pabrikan Ducati adalah mimpi yang menjadi kenyataan bagi Bastianini. Peraih gelar juara dunia Moto2 2020 itu juga begitu kompetitif di musim MotoGP 2022, di mana Enea menempati posisi ketiga klasemen akhir. Dengan bergabungnya Bastianini bersama Pecco, tentu akan menjadi pertarungan yang menarik di musim depan.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/17/074200015/pecco-jadi-motivasi-bastianini-raih-gelar-juara-dunia-di-musim-depan