Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Link Live Streaming MotoGP Valencia 2022, Balapan Malam Ini | Balapan Malam Hari Jam 20.00 WIB, Ini Jadwal MotoGP Valencia 2022

JAKARTA, KOMPAS.com – MotoGP Valencia 2022 yang berlangsung nanti malam, pukul 20.00 WIB, diyakini akan menyuguhkan balapan yang seru.

Berikut ini link live streaming MotoGP Valencia 2022. Jorge Martin berhasil meraih pole position saat sesi kualifikasi di Sirkuit Ricardo Tormo.

Balapan final musim ini akan jadi penentuan gelar juara dunia antara Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo.

Selain itu, MotoGP Valencia 2022 siap digelar akhir pekan ini, Minggu (6/11/2022). Seri terakhir ini akan menjadi ajang penentuan siapa yang akan menjadi juara dunia MotoGP 2022.

Persaingan antara Francesco Bagnaia dengan Fabio Quartararo boleh dibilang tidak begitu ketat. Sebab, selisih poinnya terpaut 23 poin. Artinya, kecil kemungkinan bagi Quartararo bisa pertahankan gelar juara dunia MotoGP.

Meski begitu, apapun bisa terjadi di MotoGP. Jika Bagnaia terjatuh, maka Quartararo cukup finis minimal posisi ke-13. Sedangkan Bagnaia, peluangnya lebih besar dengan selisih poin tersebut.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Minggu, 7 November 2022 :

1. Link Live Streaming MotoGP Valencia 2022, Balapan Malam Ini 

Di atas kertas, Pecco Bagnaia tinggal selangkah lagi merebut gelar musim ini. Pebalap Ducati itu menduduki puncak klasemen dengan 258 poin, unggul 23 poin dari Quartararo yang berada di posisi kedua.

Pecco bakal mencetak beberapa sejarah jika menjadi juara dunia MotoGP 2022. Dia akan jadi pebalap Italia pertama yang mampu menjadi juara dunia bersama Ducati sejak MotoGP era modern.

Kedua dia jadi pebalap Italia yang menjadi juara dunia era MotoGP setelah Valentino Rossi. Ketiga dia jadi pebalap kedua yang mempersembahkan gelar buat Ducati setelah terakhir diberikan Casey Stoner pada 2007.

2.  Balapan Malam Hari Jam 20.00 WIB, Ini Jadwal MotoGP Valencia 2022

Selain perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022, perebutan posisi ketiga di klasemen juga cukup ketat. Aleix Espargaro saat ini duduk di peringkat ketiga, tapi hanya unggul satu poin dari Enea Bastianini.

Lalu, seri terakhir ini juga jadi yang terakhir kalinya bagi tim Suzuki berada di MotoGP. Tim pabrikan asal Jepang tersebut akan hengkang lagi.

Pada sesi kualifikasi yang berlangsung Sabtu (5/11/2022), Jorge Martin berhasil meraih pole position. Adapun Marc Marquez akan menempati posisi kedua. Sedangkan posisi ketiga, ditempati oleh Jack Miller.

 

3. Komentar Komunitas Wuling Usai Jajal Almaz Hybrid

Wuling Motors (Wuling) mengajak perwakilan anggota komunitas resminya untuk mencoba model hybrid pertamanya, Wuling Almaz Hybrid, Sabtu (5/11/2022).

Acara diikuti oleh empat perwakilan komunitas Wuling, yaitu Wuling Club Indonesia (WLCI), Cortezian Indonesia (CI), serta Wuling Almaz Indonesia (WALI).

Ada empat unit Almaz Hybrid yang tersedia untuk dicoba melintasi trek Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol, sejauh 2,4 kilometer per putaran.

4. Perjuangan Bus DAMRI Perintis, Lewati Rute Jalan Rusak Sejauh 4.000 Km

Angkutan Perintis yang diamanatkan pada Perum Damri merupakan layanan angkutan di beberapa rute pelosok Tanah Air, yang berada di wilayah 3 TP (Tertinggal, Terluar, Terpencil, dan Perbatasan).

Pengamat transportasi Djoko Setijowarno, mengatakan, beroperasinya angkutan jalan perintis untuk menghubungkan antara daerah 3 TP, karena tidak ada penyelenggaraan layanan transportasi lainnya dan secara aspek bisnis belum atau tidak menguntungkan.

“Persebaran jumlah penduduk yang tidak merata menyebabkan adanya beberapa daerah yang terisolir dari daerah lainnya,” ucap Djoko, dalam keterangan tertulis (6/11/2022).

 

5. Skenario Bagnaia Jadi Juara Dunia di GP Valencia, Cukup Main Aman

Seri terakhir MotoGP 2022 akan berlangsung di GP Valencia, Spanyol, Minggu (6/11/2022), malam nanti pukul 20.00 WIB.

Balapan final musim ini akan jadi penentuan gelar juara dunia antara Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo.

Di atas kertas, Pecco Bagnaia tinggal selangkah lagi merebut gelar musim ini. Pebalap Ducati itu menduduki puncak klasemen dengan 258 poin, unggul 23 poin dari Quartararo yang berada di posisi kedua.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/11/07/060915415/populer-otomotif-link-live-streaming-motogp-valencia-2022-balapan-malam-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke