Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Quartararo Tunda Operasi Jari Setelah GP Valencia

JAKARTA, KOMPAS.com - Fabio Quartararo menunda operasi kecil usai seri terakhir GP Valencia. Pebalap Monster Energy Yamaha itu akan melakukan operasi jari tengah tangan kirinya.

Pihak Yamaha mengatakan operasi tersebut tidak mendesak sehingga masih bisa dilakukan usai GP Valencia. Kemungkinan operasi dilakukan pada hari Selasa, usai balapan pada Minggu atau akhir pekan.

"Yah, semuanya baik-baik saja. Dia sudah melakukan pemeriksaan fisiknya dan itu akan menjadi yang kecil memberikan intervensi. Tapi itu tidak mendesak, itulah sebabnya dia tidak akan melakukannya sampai setelah Valencia," kata Yamaha mengutip Motorsport-Total.com, Kamis (27/10/2022).

Diduga kuat alasan Quartararo baru operasi usai balapan karena tanggung, menghadapi seri terakhir. Meski peluangnya jadi juara dunia kecil tapi Quartararo pernah berujar ingin menang di GP Valencia.

Di atas kertas, Quartararo masih memiliki peluang untuk mempertahankan gelar juara. Syaratnya dia harus menang dan Francesco Bagnaia finis tidak lebih baik dari posisi ke-14.

Usai kecelakaan, Quartararo tetap melaju di kualifikasi dan dia berhasil naik podium ketiga pada saat balapan. Meski usai balapan dia mengompres jarinya menggunakan es batu.

"Itu adalah trek di mana elevasinya banyak dan itu dioperasikan dengan tangan ini. Tapi dengan sedikit obat dan adrenalin, itu tidak masalah," kata Quartararo.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/27/074200615/quartararo-tunda-operasi-jari-setelah-gp-valencia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke