Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengapa Wuling Bisa Sukses di Indonesia?

BANDUNG, KOMPAS.com - Saat ini merek mobil asal China mulai membanjiri Indonesia. Dari sekian merek yang ada Wuling merupakan salah satu merek yang merintis dan membuka jalan merek China berjualan di Indonesia.

Pengamat otomotif Bebin Djuana mengatakan, pertumbuhan Wuling sangat pesat di Indonesia mengalahkan perkiraan awal. Kondisi ini terjadi karena Wuling berhasil membawa rasa aman kepada konsumen dengan membuka pabrik.

"Yang mulai hadir kan Wuling dan ternyata Wuling bekerja dengan baik, saya sendiri waktu itu diminta bicara ke media saat start produksi. Perkiraan saya dia baru diperhitungkan itu setelah 10 tahun," kata Bebin yang ditenui di Bandung, Jawa Barat, akhir pekan lalu.

"Perhitungan saya (Wuling) butuh perjuangan panjang, kenapa? Saya katakan orang kan inget yang namanya mocin (motor China). Wuling ini start bukan dari nol, dari minus. Masa lalu orang kalau dengar mobil China jelek banget lah," kata Bebin mantan eksekutif Suzuki di Indonesia.

Bebin mengatakan, cukup kaget mendengar penjualan Wuling mampu menembus 10 besar di Indonesia. Bahkan, kata dia, hasil ini adalah prestasi karena ada juga merek Jepang yang sudah puluhan tahun hadir di Indonesia namun belum pernah masuk deretan atas penjualan.

"Saya kaget mereka bisa masuk ke 10 besar dalam waktu besar dalam waktu 5-7 tahun. Ada merek Jepang yang sudah puluhan tahun tidak masuk," kata dia.

"Artinya apa? Artinya ketika konsumen Indonesia tidak hanya diberikan janji. Mereka mengatakan dalam dua hari sparepart tidak ada saya kasih gratis," kata Bebin.

"Saya belum pernah mendengar nada miring soal sparepart (Wuling) kok bisa? Kalau pabriknya ada di sini kenapa tidak bisa. Kata kuncinya ada tidak pabriknya di sini," kata Bebin.

Sedikit perjalanan Wuling di Indonesia dimulai pada 2015, PT SGMW Motor Indonesia sebagai agen pemegang merek (APM) Wuling Motors di Tanah Air membangun pabrik terintegrasi sebesar 60 hektar, di Cikarang, Jawa Barat.

Pabrik itu memiliki kapasitas produksi hingga 120.000 unit kendaraan per tahun dan mampu memberikan hingga 3.000 lapangan kerja.

Tahun 2016 Wuling ikut pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). Pada 2017 Wuling meresmikan pabrik dan disaksikan Jusuf Kalla yang kala itu menjabat sebagai Wakil Presiden RI.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/24/090200015/mengapa-wuling-bisa-sukses-di-indonesia-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke