Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Modifikasi Suzuki XL7 Cocok buat Harian, Simpel tapi Ganteng

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejak hadir di Tanah Air, euforia sport utility vehicle (SUV) murah Suzuki XL7 cukup tinggi. Mobil yang hadir dengan platform Ertiga ini pun mendapat sambutan cukup baik.

Populasi XL7 di jalan saat ini sudah terbilang banyak. Bagi pemilik yang tidak ingin mobilnya terlihat pasaran, biasanya melakukan modifikasi atau menggunakan aksesori yang bisa mendongkrak penampilan.

Seperti yang dilakukan oleh pria bernama Rahman. Suzuki XL7 lansiran 2021 milik Rahman, mendapatkan ubahan simpel namun cukup membuat tampilan mobilnya terlihat lebih ganteng.

Rahman pun menceritakan awal mula dirinya membeli Suzuki XL7 yang sejatinya diperuntukan untuk mobil keluarga. Namun seiring berjalannya waktu, Rahman memutuskan untuk melakukan modifikasi agar XL7 miliknya punya tampilan yang beda dari yang lain.

“(Modifikasi XL7) Ini aliran clean look. Kenapa memilih aliran tersebut? Karena suka dan simpel saja dilihatnya jadi kelihatan lebih rapi dan proper,” ucap Rahman saat dihubungi Kompas.com, Rabu (12/10/2022).

Sesuai dengan aliran yang dipilih, tampilan eksterior XL7 milik Rahman terlihat begitu sederhana dan minimalis. Tak ada ubahan yang mencolok pada tampilan luarnya.

Hanya saja Rahman menghilangkan aksen krom pada beberapa bagian seperti grill, emblem dan handle pintu. Digantikan dengan warna hitam, sehingga tampilannya lebih sporty.

“Untuk kaki-kaki juga sudah ganti pelek menggunakan RPF1 (rep) agar terlihat beda dan berisi. Sedangkan untuk ban juga sudah diganti menggunakan continental MC6 untuk mengurangi suara ban ke kabin supaya lebih nyaman,” katanya.

Jika dilihat secara seksama, XL7 milik Rahman terlihat lebih ceper dibandingkan versi standar. Hal ini lantaran dirinya sudah mengganti shock ke custom coilover lokal merek Eldee dari Bandung.

Adapun pada sektor penerangan, terdapat beberapa bagian yang diubah oleh Rahman. Pertama untuk foglamp menggunakan biled projector 45 watt agar terlihat lebih terang. Sebab, menurut Rahman, lampu bawaan Suzuki XL7 tidak cukup terang terlebih saat kondisi hujan.

“Kedua, selain foglamp saya juga menambahkan mini laser dua mata untuk membantu penerangan jika keluar kota. Ketiga, pada bagian belakang saya menggunakan stoplamp aftermarket model smoke,” ucapnya.

Terakhir, pada bagian eksterior, Rahman juga menyematkan custom spoiler agar tampilannya terlihat lebih menarik.

Masuk ke bagian interior, pria yang juga bekerja sebagai pegawai swasta ini mengatakan, tak banyak melakukan ubahan di kabin. Rahman hanya mengganti head unit bawaan dengan produk aftermarket yang ukurannya lebih besar yakni 10 inci.

“Untuk interior saya juga menambahkan dog net atau bisa dibilang pet barrier bawaan mobil Chevrolet Zafira. Ini biar keliatan lebih lucu saja sih, ala ala mobil station wagon,” ucapnya sambil bergurau.

Adapun proses modifikasi yang dilakukan oleh Rahman memakan waktu 9 bulan dengan menghabiskan dana sekitar Rp 30 jutaan.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/10/13/090200115/modifikasi-suzuki-xl7-cocok-buat-harian-simpel-tapi-ganteng

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke