Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

[POPULER OTOMOTIF] Motor Listrik Alva Bungkam Saat Ditanya SPK di GIIAS | Perbedaan Model Tuas Transmisi Mobil Matik Zig-zag dan Lurus?

JAKARTA, KOMPAS.com – Merek roda dua Alva yang meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 cukup mengejutkan pasar motor listrik nasional dengan meluncurkan skutik gambot, Alva One.

Kehadiran Alva One agak berbeda dengan motor listrik lainnya. Pertama, Alva hadir di hall utama GIIAS 2022, yang dihuni merek besar roda empat.

Kondisi yang biasanya ditolak Gaikindo sebagai penyelenggara acara, yakni menempatkan produsen motor satu lokasi dengan mobil pada satu hall. 

Selain itu, bila diperhatikan, tiap mobil matik memiliki model tuas transmisi yang berbeda-beda. Paling sering ditemui adalah model gate dengan alur zig-zag dan yang satu lagi berbentuk lurus atau biasa disebut model straight.

Lantas, adakah perbedaan dari segi fungsinya?

Menjawab hal ini, Kepala Bengkel Toyota Nasmoco Majapahit Semarang Bambang Sri mengatakan, dari segi fungsi dua model transmisi tersebut tak berbeda.

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal otomotif pada Selasa, 24 Agustus 2022 :

1. Motor Listrik Alva Bungkam Saat Ditanya SPK di GIIAS

Kemudian dari segi produk, Alva langsung masuk ke segmen menengah ke atas yang dibanderol Rp 34,99 juta, dengan kualitas yang terasa lebih baik dari motor listrik kebanyakan.

Meski begitu, Ilectra Motor Group (IMG) selaku APM motor listrik Alva, masih bungkam ketika ditanya mengenai jumlah SPK di ajang GIIAS 2022.

Rainier Haryanto, Managing Director IMG, saat ditanya mengenai penerimaan Alva di ajang GIIAS, tidak ingin mengungkapkan secara pasti. Termasuk soal model yang diminati hingga kapan motor ini mulai dikirim ke konsumen.

2. Perbedaan Model Tuas Transmisi Mobil Matik Zig-zag dan Lurus?

Hanya saja memang dari segi teknik pengoperasiannya harus dipahami lebih dulu oleh pengendara.

"Fungsi keduanya sama, beda yang paling mencolok ada pada penggunaan. Kalau biasanya pakai model zig-zag terus pindah model straight harus adaptasi dulu," ucap Bambang kepada Kompas.com, Senin (22/8/2022).

Untuk pengoperasian model zig-zag atau gate, dijalankan secara bersusun seperti anak tangga. Jadi saat pengguna ingin memindahkan dari posisi P ke D atau ke posisi lainnya, harus dilakukan mengikuti jalur yang disedikan.

3. Mengenal Lagi Arti Angka dan Huruf pada Tuas Mobil Matik 

Mayoritas pembeli mobil saat ini lebih memilih transmisi otomatis alias matik. Hal tersebut tak lepas dari sisi kemudahan yang ditawarkan saat berkendara.

Namun bagi pengemudi yang baru bisa mengendarai mobil matik, atau yang sebelumnya biasa membawa mobil manual, perlu melakukan adaptasi lebih dulu.

Pasalnya, pada tuas transmisi mobil matik, terdapat kode berupa huruf dan angka, yang masing-masing memiliki arti serta fungsi berbeda. Bahkan, kode pada tuas transmisi matik juga bisa berbeda antara satu pabrikan mobil dengan pabrikan lainnya.

4. Usulan Penghapusan Pajak Progresif dan Bea Balik Nama Kendaraan Bekas

Para pemilik kendaraan bermotor bakal dimudahkan dalam urusan balik nama kendaraan bermotor. Hal ini dimungkinkan lantaran adanya usulan proses penghapusan pajak progresif dan bea balik nama kendaraan bermotor kedua (BBN-KB 2).

Tujuannya untuk mendorong kepatuhan masyarakat dalam membayar pajak kendaraan serta meningkatkan Pendapatan Asli Daerah.

Direktur Utama Jasa Raharja Rivan A. Purwantono menyampaikan Kemendagri telah meminta kepada Pemda untuk menghapus Pajak Progresif dan Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor Atas Kendaraan Bekas (BBN-KB 2).

5. Jaring Ratusan SPK, Dua Motor Listrik Segway Paling Diminati

Segway Motors Indonesia (SMI) meluncurkan empat sepeda motor sekaligus pada ajang GIIAS 2022. Selama 11 hari pameran, Segway melaporkan berhasil menjual ratusan unit motor listrik.

“Total jumlah SPK GIIAS 2022 sebanyak 206 unit,” Yedi Sondy, CEO Segway Motors Indonesia, kepada Kompas.com (22/8/2022).

“Model yang paling diminati N90C dan juga E110L. Kurang lebih sekitar 85 persen, delivery mulai September 2022,” kata dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/08/24/060534915/populer-otomotif-motor-listrik-alva-bungkam-saat-ditanya-spk-di-giias

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke