Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intip Spesifikasi DFSK Mini EV, Pesaing Wuling Air ev

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak mau kalah, PT Sokonindo Automobile juga menampilkan produk mobil listrik mungil dalam ajang Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022, DFSK Mini EV.

Sayangnya, mobil yang digadang-gadang jadi rival Wuling Air ev tersebut tak langsung akan dipasarkan, melainkan hanya sekadar perkenalan sekaligus melihat animo dari masyarakat.

"Lebih untuk melihat animo, ibaratnya cek ombak. Untuk dipasarkan atau tidak, tentu nanti akan kami diskusikan lagi sambil melihat respons dari masyarakatnya seperti apa," ujar Achmad Rofiqi, Marketing Head PT Sokonindo Automobile, kepada Kompas.com, Jumat (22/7/2022).

DFSK Mini EV yang hadir dalam pameran kendaraan listrik menggunakan kelir biru. Pengunjug bisa melihat desainnya dari dekat, tapi untuk interior masih tertutup, bahkan kaca juga sengaja dibuat gelap.

Buat yang penasaran soal spesifikasinya, melihat dari data di negeri asal, Mini EV memiliki dimensi compact dengan panjang 2.995 mm, lebar 1.495 mm, dan tinggi 1.640 mm.

Dengan dimensi tersebut, membuat DFSK Mini EV terlihat sebagai mobil city car listrik yang ampuh menawarkan mobilitas tinggi untuk penggunaan perkotaan.

Untuk tampilan Mini EV sendiri terkesan lebih kotak dari rival. Namun memang masih ada kesan atraktif di bagian depan dan model tiga pintunya.

Pada sektor kaki-kaki, mobil listrik mungil ini menggunakan ukuran pelek 12 inci untuk mengimbangi tampilannya dan dibalut ban khusus EV 145/70.

Untuk bagian belakang, DFSK Mini EV dirancang lebih sederhana tapi tetap memiliki unsur menarik dengan desain kaca belakang yang lebar dan bagian bumper yang terlihat padat dan sporty.

Mengintip soal performa, Mini EV dirancang menggunakan motor listrik tunggal yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 34 tk yang di salurkan ke roda belakang.

Sayangnya belum ada informasi resmi soal kapasitas baterai yang akan digunakan DFSK Mini EV, termasuk juga soal daya jelajah dan tampilan resmi dari sektor interior.

Menyangkut harga, di negara asalnya Mini EV dipasarkan sekitar 5.000 Dollar Amerika Serikat, atau bila dicairkan jumlahnya mencapai Rp 75 jutaan.

Untuk Indonesia tentunya akan sedikit lebih mahal, namun sebelumnya pihak DFSK sudah memberikan sinyal bila harga mobil listrik mungilnya sebisa mungkin kompetitif, bahkan di bawah Rp 200 juta.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/07/25/153100315/intip-spesifikasi-dfsk-mini-ev-pesaing-wuling-air-ev

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke