Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kasus Motor Masuk Tol karena Google Maps, Pastikan Pakai Mode Khusus Motor

Kali ini, dialami oleh siswi sekolah menengah pertama (SMP) di Tol Jakarta-Cikampek (Japek), tepatnya di Km 00+800 Halim Ruas Dalam Kota arah Cikampek pada Kamis (17/2/2022).

Video detik-detik terjadinya kecelakaan tersebut viral di media sosial, salah satu akun Instagram yang mengunggah kejadian tersebut adalah @lensa_berita_jakarta. Dalam tayangan itu, pemotor yang diduga siswi SMP tampak tergeletak tak berdaya.

Diketahui, siswi berusia 16 tahun itu hendak berangkat sekolah menggunakan sepeda motor. Siswi tersebut mengandalkan aplikasi Google Maps mobil, makanya bisa masuk tol.

“Dia kaget kok motor sendiri, dia mau mutar balik. Begitu putar balik, ada sentuhan dengan mobil,” ucap Kanit Laka Satlantas Jakarta Timur Iptu Seno Wibowo, Kamis (18/2/2022).

Jika menggunakan aplikasi Google Maps, pengendara motor seperti biasa memilih lokasi yang hendak dituju terlebih dulu. Setelah rute ditampilkan, pemotor bisa memilih opsi gambar motor yang ada di atas rute yang telah ditampilkan.

Setelah itu Google Maps secara otomatis akan menampilkan jalur yang bisa dilalui motor sehingga pemotor tak akan diarahkan untuk masuk jalan tol.

Pada rute khusus motor, Google Maps biasanya juga menampilkan rute berupa jalan kecil memotong yang bisa mempersingkat waktu menuju lokasi.

Head of Safety Riding Promotion Wahana Agus Sani mengatakan, pengendara sebaiknya tetap memperhatikan jalan dan wilayah sekitar. Bila tak mampu dilewati maka sebaiknya mengambil jalur alternatif yang diatur melalui aplikasi terkait atau bertanya pada warga.

“Bila ada suatu hal yang aneh, terkhusus pada medan jalan, coba lihat map lagi apakah masih on track,” kata Agus.

Menurut Agus, jika memang tidak bisa dilewati, jangan dipaksakan. Tanya saja dengan orang sekitar. Kemudian pastikan bahwa aplikasi terkait sudah sesuai dengan moda kendaraan yang telah digunakan.

Di samping itu, pada suatu titik tertentu aplikasi navigasi bisa jadi belum melakukan update terkini, apakah jalan sedang dilakukan perbaikan, sudah diperbaharui, atau lainnya.

“Jangan gegabah dan jangan percaya 100 persen pada aplikasi peta. Tetap selalu waspada,” ucapnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/18/133029115/kasus-motor-masuk-tol-karena-google-maps-pastikan-pakai-mode-khusus-motor

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke