Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sudah Tahu, Fungsi Utama Sun Visor pada Mobil

JAKARTA, Kompas.com— Sun visor menjadi salah satu komponen penting yang ada di mobil. Terletak di bagian atas jendela utama. Benda pipih ini memiliki dua sisi, kanan dan kiri.

Biasanya, sisi pertama tanpa cermin, lainnya memiliki cermin.

Pada bagian sisi sun visor yang terdapat cermin, cendrung wanita gunakan untuk merias diri. Namun, fungsi utama dari sun vison bukanlah dirancang untuk penunjang penampilan.

Director and Founder Real Driving Centre (RDC) Roslianna Ginting mengatakan jika fungsi bagian kaca sun vison sebagai cermin pangemudi mobil. Namun fungsi utama sun vision adalah untuk melidungi mata pengemudi saat mengendarai mobil.

“Sun visor vanity miror memang berguna sebagai kaca saat diperlukan untuk make up di mobil. Bahkan, beberapa mobil melengkapinya dengan lampu. Namun fungsi utama sun visor adalah mengurangi efek silau saat mengemudi mengarah ke matahari,” katanya pada Kompas.com, Rabu (29/12/2021).

Maka dari itu, benda ini cocok digunakan saat berkendara saat terik matahari siang. Tidak hanya untuk pengemudi wanita, namun pengemudi pria juga kerap menggunakan kaca sun visor. Mulai dari untuk memeriksa tampilan wajah, tampilan rambut hingga memeriksa kebersihan gigi.

Tak ada yang salah jika lebih banyak yang menggunakan benda ini sebagai kaca untuk menata tampilan. Namun akan lebih bijak, menggunakannya sebagai cermin jika mobil sudah parkir.

“Namun perlu dipastikan saat menggunakan make up jika mobil telah terparkir,” kata Roslianna.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/30/110200015/sudah-tahu-fungsi-utama-sun-visor-pada-mobil

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke