Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Yamaha Segarkan MX King, Pakai Mesin dan Fitur Baru

JAKARTA, KOMPAS.com – Yamaha mulai menyegarkan tampilan Exciter 155 atau MX King di pasar Vietnam. Kehadiran bebek 150 cc ini menyusul pembaruan yang dilakukan pada Honda Winner X 150 atau Supra GTR di Indonesia.

Dilansir dari Great Biker (29/12/2021), Yamaha memberikan warna-warna baru pada Exciter 155 model 2022. Mulai dari kuning, merah, hitam, dan biru khas MotoGP.

Secara umum, motor bebek ini masih mempertahankan basis sebelumnya. Namun perbedaan terletak pada desain fascia.

Berbeda dengan MX King di Indonesia, Exciter 155 terlihat memiliki headlamp yang lebih kecil. Kemudian desain tebeng depan juga berubah.

Kini seperti ada tambahan lampu di bawah DRL-nya. Lampu sein di sisi kanan-kiri juga mengalami ubahan desain.

Menariknya di balik roda depan, terdapat cover pelindung dari cipratan kotoran. Hal ini mengingatkan pada R15M yang mengusung fitur serupa.

Beralih ke samping, selain warna baru, garis-garis desain bodi juga tampak berubah. Bodi seperti terbagi jadi tiga atau empat bagian. Sementara itu, kick starter juga absen.

Exciter 155 juga mengusung banyak fitur modern, mulai dari lampu LED di depan-belakang, rem cakram depan-belakang, hingga tampilan spidometer dengan layar LCD.

Bicara soal mesin, motor ini telah mengusung unit 1-silinder 155 cc dengan VVA. Berbeda dari sebelumnya yang berkapasitas 150 cc.

Artinya, mesin Exciter 155 sudah mengusung dapur pacu yang sama dengan MT-15, YZF-R15, maupun XSR155.

Mesin tersebut sanggup hasilkan tenaga 17,7 tk pada 9.500 rpm dan torsi maksimal 14,4 Nm pada 8.000 rpm.

Tak ketinggalan terdapat juga fitur Assist & Slipper Clutch untuk membantu perpindahan gigi menjadi lebih halus.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/29/132100415/yamaha-segarkan-mx-king-pakai-mesin-dan-fitur-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke