Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Masih Gratis, Bus Trans Pakuan Kota Bogor Buka 2 Koridor Baru

BOGOR, KOMPAS.com - Bis Kita Tans Pakuan yang merupakan layanan bus perkotaan dengan layanan Buy The Service (BTS) sudah beroperasi sejak awal November 2021.

Trans Pakuan kembali membuka koridor baru yakni koridor 1 dengan rute perjalanan Terminal Bubulak-Cidangiang dan koridor 2 rute perjalanan Terminal Bubulak via Cidangiang-Ciawi.

Saat ini, Biskita Trans Pakuan sudah memiliki empat rute perjalanan yakni koridor 1, koridor 2, koridor 5, dan koridor 6.

Penumpang bus trans pakuan juga belum dikenakan tarif normal dan masih digratiskan hingga akhir tahun 2021. Penumpang cukup menempelkan kartu uang elektronik (non-tunai) di pintu masuk sebelum naik bus.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, jika nantinya bus ini sudah bertarif, maka biayanya juga tidak terlalu mahal dan masih dijangkau oleh masyarakat.

"Dua koridor yang baru masuk ini merambah pusat kota. Insya Allah akan melayani lebih banyak lagi warga sampai daerah Bogor Selatan dan Bogor Timur," kata Bima dalam keterangan resmi, Kamis (16/12/2021).

Bima menambahkan, sejak pertama kali beroperasi awal November 2021, Trans Pakuan sudah melayani sekitar 52.000 warga dengan rata-rata penumpang per hari mencapai 2.000 orang.

"Antusiasmenya luar biasa. Rata-rata 2.000 penumpang, akhir pekan rata-rata 3.000. Kalau di Jakarta, Transjakarta itu akhir pekan sepi, tapi kalau Kota Bogor akhir pekan justru lebih ramai," ucap Bima.

Selain bus biasa, Trans Pakuan juga menyediakan bus yang ramah disabilitas. Pada bagian pintu terdapat ramp yang dapat dikeluarkan shingga memudahkan penumpang dengan kebtuhan khusus untuk naik bus tersebut.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/12/16/152532415/masih-gratis-bus-trans-pakuan-kota-bogor-buka-2-koridor-baru

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke