Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cobain Gelis Mini Jeep, Asik Buat Mainan

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Solar Panel Indonesia belum lama ini memamerkan Gelis Mini Jeep pada Indonesia Electric Auto Show (IEMS) 2021. Kali ini, Gesit Mini Jeep kembali Kompas.com temui di IIMS Motobike Show 2021 di Senayan Park, Sabtu (27/11/2021).

Jika di IEMS 2021, Mini Jeep tersebut tidak bisa dicoba. Berbeda ceritanya saat di IIMS Motobike Show, kami mendapatkan kesempatan untuk mencobanya.

Dijual dengan harga spesial Rp 50 juta, Mini Jeep ini memang ditujukan sebagai mobil mainan. Jadi tidak ada STNK, apalagi pelat nomor di bagian depannya.

Ketika dicoba, Mini Jeep ini sangat mudah dioperasikan. Terdapat beberapa tombol seperti maju-mundur, lampu sein, lampu utama, dan klakson yang mudah diraih pengemudi.

Untuk posisi duduknya, memang kurang ergonomis, mengingat mobil kecil ini bukan untuk jarak jauh. Dengan baterai lithium ion 48 V 26 Ah, Mini Jeep punya daya tempuh 40 km - 50 km dengan top speed 30 kpj.

Hal yang dilakukan pertama kali agar mobil bergerak adalah memutar kunci ke posisi on. Kemudian, pilih mau maju atau mundur lewat tombol di dasbor.

Rem pun diinjak untuk melepas mekanisme pengunci, kemudian injak gas dengan perlahan dan mobil pun maju.

Dengan motor listrik yang punya tenaga sampai 1.000 watt ini, akselerasi masih terasa jinak, jadi tidak terlalu 'menjambak' ketika pedal gas diinjak. Soal pengereman, walaupun sudah memakai cakram, tapi masih terasa sedikit kurang pakem.

Uniknya, kemudi diputar dengan cukup mudah atau enteng. Padahal jika dilihat pelek dan bannya, punya ukuran yang cukup besar, yakni ban 145/80 yang dipasang ke pelek kaleng berukuran 13 inci.

Ketika mau mundur, tombol maju-mundur tadi tinggal ditekan, maka mobil bisa bergerak mundur. Mini Jeep buatan Gelis ini memang cocok sebagai mobil mainan, namun untuk sisi keselamatan masih kurang, tidak terlihat adanya sabuk pengaman di kedua bangku Mini Jeep tersebut.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/28/084100215/cobain-gelis-mini-jeep-asik-buat-mainan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke