Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Catat, Ini Aturan Terbaru Perjalanan Darat Selama PPKM

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah kembali memperpanjang kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1-4 di Jawa-Bali selama 14 hari mulai 2 sampai 15 November 2021.

Beberapa daerah di Jawa-Bali sudah mulai turun statusnya ke level 1 mengingat kasus covid-19 sudah mulai turun jumlahnya. Salah satu daerah yang berstatus PPKM level 1, yakni DKI Jakarta.

Dengan adanya penurunan level status menjadi PPKM level 1, kebijakan yang diterapkan juga sedikit berbeda dengan sebelumnya. Apalagi sudah ada ada Imendagri terbaru yang mengatur tentang pemberlakuan pembatasan kegitan masyarakat.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri), M. Tito Karnavian, kembali menerbitkan instruksi terbaru tentang pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) untuk wilayah Jawa dan Bali, melalui Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 57/2021 yang ditandatangani, Senin (1/11/2021).

Regulasi tersebut untuk menindaklanjuti arahan Presiden Republik Indonesia yang menginstruksikan agar melaksanakan PPKM level 3, 2, dan 1 COVID-19 di wilayah Jawa dan Bali.

Pemerintah juga memberlakukan beberapa aturan untuk pelaku perjalanan domestik yang menggunakan mobil pribadi, sepeda motor, bus, kereta api, dan kapal laut.

Untuk perjalanan daerah dengan level 3, 2, dan 1 sama-sama menerapkan ketentuan menunjukkan kartu vaksin dan menunjukkan antigen (H-1) bagi pelaku perjalanan yang sudah divaksin 2 kali.

Selain itu pelaku perjalanan juga harus menunjukkan antigen (H-1) untuk moda transportasi mobil pribadi, sepeda motor, bus, kereta api, dan kapal laut.

Dalam Inmendagri yang sama, sopir kendaraan logistik dan transportasi barang lainnya berlaku aturan sebagai berikut:

  1. Sopir yang sudah divaksin 2 (dua) kali dapat menggunakan antigen yang berlaku selama 14 (empat belas) hari untuk melakukan perjalanan domestik.
  2. Kemudian untuk sopir yang baru divaksin 1 kali, antigen akan berlaku selama 7 (tujuh) hari; 
  3. Yang terakhir, untuk sopir yang belum divaksin, harus melakukan antigen yang berlaku selama 1x24 jam

https://otomotif.kompas.com/read/2021/11/02/150100215/catat-ini-aturan-terbaru-perjalanan-darat-selama-ppkm

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke