JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) memastikan untuk menghadirkan sport utility vehicle (SUV) kompak Creta.
Bocoran tersebut diungkapkan secara resmi perseroan lewat keterangannya yang merinci sketsa desain dari model kendaraan terkait, Jumat (22/10/2021).
"Hyundai Creta merupakan produk dengan ciri khas Hyundai yang penuh inovasi serta didesain khusus untuk memenuhi kebutuhan serta gaya hidup modern masyarakat Indonesia," kata Presiden Direktur PT HMID SungJong Ha.
Secara global, Creta merupakan salah satu model Hyundai yang paling laris di dunia. SUV ini juga dikembangkan untuk pasar dalam negeri dengan berbagai inovasi mulai pendekatan desain dan fitur terkini.
Dari sketsanya, kendaraan tersebut memiliki gaya desian yang kuat dengan garis atap lurus dan pilar C yang semakin mempertegas tampilan kokoh.
Sentuhan kontemporer dan mewah pada desain interior semakin menambah daya tarik dari SUV ini.
"SUV ini juga akan diproduksi secara lokal di Indonesia, di pabrik pertama Hyundai di Asia Tenggara," kata Ha.
Lebih jauh, pada sisi eksterior Creta dilengkapi Parametric Jewel Grille yang merupakan perwujudan dari tema desain Hyundai: Parametric Dynamics.
Di samping itu, terdapat Parametric Jewel Hidden DRL yang mengintegrasikan gril dan lampu secara penuh sehingga tampilan lampu tidak akan terlihat dalam keadaan lampu dimatikan.
SUV ini juga turut didukung Boomerang type rear light dan High Mounted Stop Lamp (HMSL) yang menjadi kombinasi tepat untuk tampilan eksterior yang futuristik.
Pada bagian kabin, susunan dashboard horizontal memanjang ke arah pintu yang membentuk lekukan sayap, membuat ruang depan terlihat lebih berani, dinamis, dan memberikan perlindungan ekstra bagi penumpang.
Kemudian, pada bagian fascia terdapat layar AVT berukuran 8 inci yang terintegrasi dengan konsol di tengahnya.
Inovasi produk terbaru dari Hyundai ini juga menawarkan D-cut steering wheel yang menonjolkan kesan sporty serta ventilasi vertikal yang terintegrasi dengan defogger untuk melengkapi tampilan uniknya.
Creta juga memiliki detail unik seperti grill speaker bermotif tiga dimensi dan Silver Bezel yang membungkus gear knob. Pada bagian konsol dengan pencahayaan yang mumpuni didukung trim samping bernuansa silver.
"Komitmen Hyundai sebagai game-changer di industri otomotif menjadi motivasi kami dalam memberikan produk dan layanan unggulan kepada pelanggan Indonesia," ucap Ha.
"Kami berharap Creta yang akan kami luncurkan di masa mendatang ini dapat menjadi kebanggan bagi Hyundai, khususnya pelanggan tercinta kami di Tanah Air," tambah dia.
https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/22/135412915/hyundai-indonesia-pastikan-luncurkan-suv-creta-di-giias-2021