Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perang Pamer Harta, Wanita Ini Ungkap Biaya Servis Tahunan Lamborghini

JAKARTA, KOMPAS.com - Biaya servis tahunan supercar Lamborghini di Indonesia yang mencapai Rp 86 juta baru-baru ini viral di media sosial setelah sengaja terekspos oleh salah seorang pemiliknya, Agnes Jennifer.

Hal tersebut sengaja diperlihatkannya menanggapi video pamer harta yang diunggah oleh Irvan Abdullah mengenai mobil dan showroom mewah pribadi di Kalimantan Tengah.

"Lambo nih, senggol dong. Lo mobil lambo satu gua mobil ratusan nih," kata seorang pria berkaus merah itu yang dipasang di awal video terkait.

"Lambo lo disenggol ini mau ga? Atau pakai Sahara (Jeep Wrangler) atau Jimny? Disenggol pakai Land Cruiser atau Fortuner nih?" lanjutnya.

Tak berselang lama, muncul tanggapan dari pemilik Lamborghini yang mengambil amplop dari Lamborghini Indonesia. Saat dibuka, ternyata berisi detil dan total biaya servis untuk Lamborghini Aventador.

Di sana tercantum biaya maintenance tahunan, biaya pengecekan saklar, lampu sein, sampai penggantian saklar dengan total tagihan Rp 86.423.040.

Tagihan ini dikeluarkan resmi oleh PT Super Mobilindo yang beralamat di Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Kebayoran Baru.

Sebagai perbandingan, besaran tersebut bisa dibelikan beberapa mobil di pasar mobil bekas dengn keadaan prima seperti Honda Brio Satya atau Daihatsu Sigra.

“Jadi kalo lo bilang ntar kalo disenggol nangis, ya nangis lah. Mantainance aja gue keluar duit segitu, ppalagi ntar klo misalnya disenggol nanti benerin kalo bempernya rusak," kata perempuan tersebut.

"Apalagi klo nyenggol mobil kayak mobil lo. Jangan, setidaknya klo mau nyenggol ya Bentley, Rolls-Royces, Bugati gitu gapapa, atau Lambo atau Ferrari lah minimal,” tambah dia.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/13/172039415/perang-pamer-harta-wanita-ini-ungkap-biaya-servis-tahunan-lamborghini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke