Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Komparasi Keeway V250 Fi Lawan SM Sport V16

Beberapa merek yang eksis di kelas cruiser kecil saat ini yaitu Benelli Patagonian Eagle 250, Keeway V250i dan SM Sport V16. Benelli dan Keeway berada di bawah patung Benelli Motor Indonesia (BMI).

Kali ini Kompas.com akan membahas Keeway V250i dan SM Sport V16.

Desain

Tampilan Keeway V250 Fi sekilas mirip motor custom. Motor ini bergaya chopper bobber, punya tampilan yang maskulin dan mengisyaratkan motor besar.

Dengan gaya seperti itu Keeway V250 Fi punya pembeda di kelasnya, sebab kompetitor lain bisa dibilang punya gaya yang lebih klasik.

Adapun desain SM Sport V16 lekat dengan gaya cruiser klasik. Proporsinya dirancang untuk berpergian dengan nyaman, yang disokong setang tinggi dan garpu depan panjang.

Tampilannya lebih elegan dengan banyak proporsi krom, mulai dari suspensi depan, rumah lampu, setang, instrumen klaster, beberapa bagian mesin, knalpot dan suspensi belakang.

Fitur

Fitur Keeway V250 Fi yaitu lampu depan bulat LED dengan daytime running light (DRL) yang mengelilingi rumah lampu. Lampu belakang juga sudah LED.

Suspensi depan upside down (USD) dan suspensi belakang model ganda. Pelek depan dan belakang lingkar 16 inci. Profil ban depan yaitu 120/80 dan ban belakang 140/70.

Pengereman pakai sistem Combi Brake System. Cakram depan berukuran 280 mm dijepit kaliper 3 piston sedangkan di belakang pakai cakram berukuran 240 mm.

Klaster instrumen kombinasi antara analog dan digital. Penunjuk putaran mesin alias pakai jarum analog, tapi penunjuk kecepatan, jarak tempuh dan lainnya sudah digital.

Tangki bisa menampung 20 liter bensin. Dimensi memiliki panjang 2.200 mm, lebar 895 mm dan tinggi 1.100 mm. Jarak sumbu roda sebesar 1.535 mm dengan tinggi jok 715 mm.

Meski tampilannya klasik, fitur SM Sport V16 modern. Lampu depan belakang dan sein LED, rem depan ABS dan mengusung speedometer digital model gendang untuk mengejar kesan klasik.

Dimensi SM Sport V16 memiliki panjang 2.300 mm, lebar 1.000 mm dan tinggi 1.100 mm. Jarak sumbu roda 1.520 mm dan tinggi jok 700 mm.

Kapasitas tangki 14 liter. Klaim pabrikan tiap 2,7 liter bensin mampu menempuh jarak 100 km.

Mesin

Keeway V250 Fi mengusung mesin 250cc, V-Twin, 2 silinder SOHC. Rincian bore x stroke 49 mm x 66 mm, menghasilkan tenaga 12,5 kw pada 8.500 rpm dan torsi 17 Nm pada 5.500 rpm.

Sistem perpindahan daya menggunakan V-Belt. Pabrikan mengklaim Keeway V250 Fi merupakan motor pertama di kelasnya di Indonesia yang memakai belt.

SM Sport V16 memakai mesin 4-tak, V-twin berpendingin udara berkapasitas 249 cc. Rasio kompresi 10:1, mesin mampu menghasilkan 18,8 tk pada 8.000 rpm dan torsi 19 Nm pada 6.000 rpm.

Kecepatan maksimum mampu mencapai 120 kpj. Tenaga ditranfer ke roda belakang pakai transmisi manual 5-percepatan mengunakan rantai.

Harga

Keeway V250FI punya dua tipe yaitu Standard dan Geronimo. Tipe Standard dibanderol Rp 56,6 juta, sedangkan Geronimo dibanderol Rp 57,6 juta. Kedua harga on the road (OTR) Jakarta. 

SM Sport V16 dibawa oleh PT MForce Indonesia. Motor ini pertama kali diperkenalkan di Jakarta Fair Kemayoran (JFK) 2019. Saat itu harganya Rp 52,8 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/28/100200615/komparasi-keeway-v250-fi-lawan-sm-sport-v16

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke