JAKARTA, KOMPAS.com - Tanpa jeda, setelah MotoGP Jerman digelar pekan lalu, pekan ini giliran MotoGP Belanda 2021. Setelah Marc Marquez menang, tak sedikit yang berharap dirinya bisa terus naik podium.
Catatan kemenangan Marquez di Sachsenring memang sempurna. Sejak di kelas MotoGP, dirinya selalu berhasil meraih kemenangan.
Untuk seri kesembilan MotoGP 2021, balapan akan digelar di Sirkuit Assen. Persaingan di sirkuit ini diyakini juga tak kalah seru dari seri sebelumnya.
Di Sirkuit Assen, tak ada pabrikan yang benar-benar mendominasi. Meskipun, banyak yang menjadikan Yamaha sebagai favorit, khususnya Valentino Rossi.
Masih banyak yang berharap Rossi bisa tampil kompetitif, khususnya di Sirkuit Assen. Tapi, banyak juga yang berharap Marquez bisa meneruskan hasil positifnya pada pekan lalu.
Terlepas dari kedua pebalap tersebut, persaingan di puncak klasemen masih ketat antara Fabio Quartararo dan Johann Zarco. Keduanya diyakini juga akan memberikan persaingan yang kuat.
Tak ketinggalan, pebalap pabrikan KTM Miguel Oliveira juga sukses memberikan kejutan belakangan ini.
Sebelum balapan dimulai di Sirkuit Assen, ada beberapa rangkaian yang lebih dulu digelar, mulai dari sesi latihan bebas dan sesi kualifikasi.
Untuk kelas MotoGP, latihan bebas digelar Jumat, 25 Juni 2021, dan kualifikasi Sabtu, 26 Juni 2021. Kualifikasi akan digelar pukul 19.10 WIB. Balapan akan digelar pada Minggu, 27 Juni 2021, pada pukul 19.00 WIB.
Berikut ini jadwal MotoGP Belanda 2021:
Jumat, 25 Juni 2021
14:00 - 14:40 Moto3™ FP1
14:55 - 15:40 MotoGP™ FP1
15:55 - 16:35 Moto2™ FP1
18:15 - 18:55 Moto3™ FP2
19:10 - 19:55 MotoGP FP2
20:10 - 20:50 Moto2™ FP2
21:50 - 22:20 MotoE FP2
Sabtu, 26 Juni 2021
14:00 - 14:40 Moto3™ FP3
14:55 - 15:40 MotoGP™ FP3
15:55 - 16:35 Moto2™ FP3
16:50 - 17:20 MotoE FP3
17:35 - 17:50 Moto3™ Q1
18:00 - 18:15 Moto3™ Q2
18:30 - 19:00 MotoGP™ FP4
19:10 - 19:25 MotoGP™ Q1
19:35 - 19:50 MotoGP™ Q2
20:10 - 20:25 Moto2™ Q1
20:35 - 20:50 Moto2™ Q2
21:10 MotoE E-Pole
Minggu, 27 Juni 2021
13:40 - 14:00 Moto3™ WARM UP
14:10 - 14:30 Moto2™ WARM UP
14:40 - 15:00 MotoGP™ WARM UP
16:00 Moto3™ RACE (22 laps)
17:20 Moto2™ RACE (24 laps)
19:00 MotoGP™ RACE (26 laps)
20:30 MotoE RACE
https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/23/114200015/jadwal-motogp-belanda-2021-bisakah-marquez-podium-lagi