Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Harga Terbaru dan Simulasi Kredit Baleno Hatchback di Surabaya

SURABAYA, KOMPAS.com - Penggunaan dalam kota, segmen mobil hatchback masih banyak diminati masyarakat. Mobil sedan tanpa 'ekor' ini diklaim mampu memberikan kenyamanan layaknya mengendarai sedan, tapi dengan dimensi yang lebih kompak sehingga mudah bermanuver di jalanan perkotaan.

Untuk segmen mobil hatchback ini, Suzuki sebagai salah satu pabrikan mobil yang bermain di pasar otomotif Indonesia mengandalkan New Baleno.

Di atas kertas, New Baleno mengandalkan mesin DOHC yang diberi nama K14B berkapasitas 1.373 cc dengan 4 silinder 16 katup. Ada 2 pilihan sistem transmisi untuk mobil ini, manual dan matik.

Di Surabaya, jaringan diler mobil Suzuki sudah merilis daftar harga terbaru untuk berbagai model mobilnya, tidak terkecuali New Baleno ini.

Untuk harga on the road (OTR) Surabaya, Baleno dibanderol pada harga Rp 250 jutaan untuk transmisi manual. Sementara versi matiknya dipasang pada harga Rp 260 jutaan.

Bagi yang berminat meminang Baleno baru dengan skema kredit, salah satu tenaga penjualan jaringan diler Suzuki di Surabaya memberikan contoh simulasi kredit mobil ini saat dihubungi Kompas.com belum lama ini.

Lebih detail, berikut contoh simulasi kredit untuk New Baleno dengan harga OTR Surabaya pada Juni 2021.

New Baleno M/T harga Rp 250,5 juta - TDP Rp 53,1 juta
Tenor 12x angsuran Rp 18,702 juta
Tenor 24x angsuran Rp 10,211 juta
Tenor 36x angsuran Rp 7,446 juta
Tenor 48x angsuran Rp 6,123 juta
Tenor 60x angsuran Rp 5,376 juta

New Baleno A/T harga Rp 262,5 juta - TDP Rp 55,5 juta
Tenor 12x angsuran Rp 19,596 juta
Tenor 24x angsuran Rp 10,698 juta
Tenor 36x angsuran Rp 7,801 juta
Tenor 48x angsuran Rp 6,414 juta
Tenor 60x angsuran Rp 5,631 juta

https://otomotif.kompas.com/read/2021/06/12/160200915/ini-harga-terbaru-dan-simulasi-kredit-baleno-hatchback-di-surabaya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke